LPSK Siap Lindungi Lolly Terkait Kasus dengan Vadel Badjideh Buntut Laporan Nikita Mirzani
LPSK siap beri perlindungan untuk Lolly atas kasus yang dilaporkan oleh Nikita Mirzani terkait dugaan persetubuhan dibawah umur dan aborsi.
Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Nuryanti
Sehingga, kata Fahmi, anak Nikita Mirzani itu perlu mendapatkan perlindungan hukum karena usianya yang masih di bawah umur.
"Lolly itu adalah korban, anak di bawah umur, umurnya 16 tahun jalan 17 tahun."
"Dia berhak untuk mendapatkan perlindungan secara maksimal," jelasnya.
Baca juga: Respons Pihak Vadel Badjideh soal Panggilan Pemeriksaan Kepolisian: Proses Hukum akan Kami Hadapi
Fahmi pun mengaku dirinya sudah mengetahui keterangan para saksi yang telah diperiksa oleh kepolisian.
Dari keterangan saksi itu, Fahmi menyebut kondisi yang dialami Lolly sangat mengkhawatirkan.
Oleh karena itu, Lolly butuh perlindungan penuh atas saran dari Nikita Mirzani sendiri.
"Karena saya yang tahu apa yang di dalam keterangan saksi-saki."
"Sangat mengkhawatirkan, jadi saya butuh perlindungan untuk Lolly, dan itu atas permintaannya Nikita, dan Nikita sudah khawatir sekali terjadi sesuatu," ungkapnya.
(Tribunnews.com/Ifan)