Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Wajahnya Disorot Saat Pelantikan Anggota DPR dan DPD RI, Komeng Tersenyum Dengar Teriakan Uhuy

Momen menarik terjadi saat pelantikan anggota DPR, DPD, dan MPR RI 2024-2029. Teriakan uhuy terdengar setiap wajah pelawak Komeng disorot oleh kamera.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Wajahnya Disorot Saat Pelantikan Anggota DPR dan DPD RI, Komeng Tersenyum Dengar Teriakan Uhuy
instagram
Nama Alfiansyah alias kembali mencuri perhatian karena kiprahnya di dunia politik. Sang komedian digadang-gadang akan jadi Wakil Ketua MPR.  

Pelawak Alfiansyah Komeng atau Komeng menduduki peringkat teratas di Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Jawa Barat dengan raihan 5.399.699 suara.

Pengumuman nama Komeng sebagai peraih suara tertinggi mendapatkan sambutan meriah dari peserta rapat pleno.

"Daerah pemilihan Jawa Barat Peringkat suara sah ke-1 Alfiansyah Komeng, ujar Komisioner KPU Idham Holik di ruang pleno Kantor KPU Pusat, Jakarta, Minggu (25/8/2024).

Para peserta rapat langsung kompak menyerukan kata" uhuy" yang merupakan ciri khas Komeng dalam acara Spontan.

"Uhuuy, uhuuy," sambut peserta pleno

"Komeng-komeng," saut-saut peserta.

 

Komeng Mengaku Tersinggung DPD RI Disebut Tak Punya 'Gigi'

Anggota DPD RI terpilih periode 2024-2029 Alfiansyah alias Komeng berbicara dalam acara Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan bagi Calon Anggota DPR dan DPD Periode 2024-2029, Sabtu (21/9/2024).  
Anggota DPD RI terpilih periode 2024-2029 Alfiansyah alias Komeng berbicara dalam acara Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan bagi Calon Anggota DPR dan DPD Periode 2024-2029, Sabtu (21/9/2024).   (tangkap layar)
BERITA REKOMENDASI

Potongan video Komeng saat menyampaikan pendapatnya viral di media sosial.

Komeng yang mengenakan jas lengkap dengan dasi berwarna merah itu hadir dalam acara Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan bagi Calon Anggota DPR dan DPD Periode 2024-2029, Sabtu (21/9/2024). 

Dalam kesempatan ini, Komeng mengungkap bahwa dirinya selalu mendapat pertanyaan soal tugas dan wewenang DPD RI yang sering dianggap tak punya pengaruh besar.

"Kami ini atau saya orang baru dari dulu hanya mendenga DPD enggak punya gigi, DPD enggak punya gigi, gimana gigitnya kalau ompong. Kan begitu?" ucap Komeng.

"Nah saya cuma ingin, semua orang berbicara seperti itu, nah sekarang bagaimana dan kapan harus melaksanakan itu. Maksud saya kalau semua sudah mulai bergerak," tambahnya.

Komeng mengaku tersinggung dengan ucapan orang yang menyebut menjadi anggota DPD adalah pilihan terakhir selain menganggur.

"Saya juga tadi tersinggung dengan saudara pak .. kataya disini orang-orang daripada nganggur akhirnya masuk DPD. Nah makanya supaya DPD ini kuat, jangan bicara caranya melulu, kapan bergeraknya," kata Komeng disambut tepuk tangan yang hadir.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas