Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Jenazah Marrisa Haque Dimakamkan di TPU Tanah Kusir Sore Ini, Keluarga Turuti Keinginan Sang Artis

- Jenazah Marissa Haque rencananya akan dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) Tanah Kusir sore ini, Rabu (2/10/2024).

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Jenazah Marrisa Haque Dimakamkan di TPU Tanah Kusir Sore Ini, Keluarga Turuti Keinginan Sang Artis
Istimewa
Jenazah Marissa Haque rencananya akan dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) Tanah Kusir sore ini, Rabu (2/10/2024). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jenazah Marissa Haque rencananya akan dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) Tanah Kusir sore ini, Rabu (2/10/2024).

Jenazah istri dari Ikang Fawzi ini akan dibawa dari rumah duka di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan ke pemakaman sekitar pukul 15.00 WIB.

Baca juga: Anies Baswedan Ikut Berduka, Sebut Marissa Haque Sosok Inspiratif, Lalu Berpesan Pada Ikang Fawzi

Soraya Haque, adik kandung mendiang Marissa Haque mengatakan tempat peristirahatan tersebut diminta langsung oleh Marissa Haque sebelum menghembuskan napas terkahirnya pada Rabu (2/10/2024) pagi.

"Ya namanya juga apa ya, bukan ibu-ibu, orang yang sudah berusia, tidak muda lagi, kan sering tercetus kalau sudah gak ada saya maunya di Tanah Kusir pokoknya," kata Soraya Haque di rumah duka.

Soraya kemudian mengungkapkan alasan mengapa Marissa Haque ingin dimakamkan di TPU Tanah Kusir.

Baca juga: Marissa Haque Meninggal, Ikang Fawzi Temukan Istrinya Tak Sadarkan Diri di Kamar

"Kenapa Tanah kusir karena mereka tinggal tidak jauh dari sana, sementara keluarga itu kan ada di pemakaman Karet. Jadi akhirnya Tanah kusir," ujar Soraya. 

BERITA REKOMENDASI

Keluarga kemudian menyetujui hal tersebut walaupun sempat menjadi perbincangan.

"Tadi sempat berjibaku Eki agar gimana KTP Tangsel bisa masuk ke tanah kusir yang wilayah DKI dan akhirnya dapat," tandas Soraya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas