Syifa Hadju Sebut El Rumi Sudah Kenal Dekat dengan Keluarganya, Singgung Rencana Menikah
Syifa Hadju menyebut El Rumi sudah kenal dekat dengan keluarganya, singgung soal rencana menikah.
Penulis: Nurkhasanah
Editor: Yurika NendriNovianingsih
Awalnya, Syifa ditanya tentang sosok yang membuatnya cemburu.
"Siapa sosok yang paling bikin kamu cemburu?" tanya Ruben Onsu sebagai host membacakan pertanyaan, dikutip dari tayangan YouTube SCTV, Selasa (24/9/2024).
"Itu harus dijawab dengan jujur," lanjutnya.
Syifa Hadju mengaku tak ada yang membuatnya cemburu ketika kini pacaran dengan El Rumi.
Ia mengatakan diliputi rasa aman ketika menjalin hubungan asmara dengan El.
"Cemburu pasangan? Gak ada sih. Soalnya alhamdulillah hubungan ini sangat aman buat aku, jadi nggak ada cemburu cemburu," kata Syifa.
Lebih lanjut, Syifa Hadju mengaku hubungan asmaranya dengan putra Maia Estianty itu adalah hubungan terbaik selama ia berpacaran.
"Apakah bisa dibilang ini hubungan paling aman selama kamu jalani selama ini berhubungan?" tanya host lainnya.
"Hahaha bener," ucap Syifa Hadju tersipu malu.
(Tribunnews.com/Nurkhasanah/Indah)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.