Anthony Mackie Sebut Hulk sebagai Karakter Marvel Favoritnya
Jika Anthony Mackie diberi kesempatan untuk memainkan karakter lain di Marvel Cinematic Universe (MCU), Hulk adalah pilihan utamanya.
Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Alivio Mubarak Junior
TRIBUNNEWS.COM, SINGAPURA - Aktor Amerika Serikat, Anthony Mackie mengaku sangat mengidolakan karakter Hulk, salah satu pahlawan Superhero Marvel.
Padahal, Anthony Mackie sendiri kini memerankan Captain America.
"Saya selalu menjadi penggemar Hulk," kata Mackie di acara Disney APAC Content Showcase 2024, Singapura, Rabu (20/11/2024).
"Sejak kecil, saya menonton acara TV Hulk dengan Lou Ferrigno. Saya selalu penasaran kenapa semua pakaiannya rusak, tapi celana Hulk tetap utuh!" lanjutnya.
Ia juga menambahkan bahwa jika diberi kesempatan untuk memainkan karakter lain di Marvel Cinematic Universe (MCU), Hulk adalah pilihan utamanya.
"Saya ingin menjadi seseorang yang benar-benar luar biasa, seperti Hulk. Dia adalah pahlawan super yang unik dengan kekuatannya yang tidak tertandingi," ungkapnya.
Kendati demikian, Mackie tetap senang dan menikmati peran Sam Wilson sebagai Captain America.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.