Usain Bolt Bawa Bendera Jamaika di Pembukaan
Sprinter juara Olimpiade Usain Bolt akan membawa bendera Jamaika pada upacara pembukaan Olimpiade
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Sprinter juara Olimpiade Usain Bolt akan membawa bendera Jamaika pada upacara pembukaan Olimpiade London 2012 Jumat malam waktu setempat, demikian pernyataan dari Asosiasi Olimpiade Jamaika (JOA), Kamis.
"Kami nyatakan bahwa pembawa bendera kami adalah Usai Bolt," kata Presiden JOA Mike Fennell dalam temu pers yang diadakan tim Jamaika.
Bolt merupakan salah satu atlet dengan nama besar dalam cabang yang digelutinya, setelah meraih medali emas pada nomor 100 meter, 200m dan 4x100m di Olimpiade Beijing empat tahun lalu, semua merupakan rekor dunia.
Atlet berusia 25 tahun itu agak menurun pamornya tahun ini, tetapi ia akan mempertahankan gelar dalam nomor 100 meter dan ini diharapkan akan menjadi perhatian besar dalam perlombaan itu.
Baca juga: