Petrokimia Sapu Bersih Laga di Solo
Ambisi tim putri Gresik Petrokimia menutup seri ketiga kompetisi Proliga 2013 dengan kemenangan akhirnya terpenuhi.
Editor: Ravianto
TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Ambisi tim putri Gresik Petrokimia menutup seri ketiga kompetisi Proliga 2013 dengan kemenangan akhirnya terpenuhi.
Novia Adriyanti dkk menyapu bersih dua laga yang dimainkan di Solo. Dilaga terakhirnya, anak-anak Gresik melibas tim Jakarta BNKI 46 melalui angka 3-1 di GOR Sritex Arena Solo, Minggu (3/3/2013).
Bertarung menghadapi BNI 46, Petrokimia harus berjuang ekstra. Skuad polesan Sudarto ini harus bermain empat gim guna membawa pulang kemenangan ke Gresik. BNI 46 memberi perlawanan sengit dan merepotkan pemain-pemain Petrokimia.
Novia Adriyanti dkk harus kehilangan angka pada gim pertama. Petrokimia yang berusaha tancap gas memburu kemenangangan pada gim pembuka, terpaksa harus gigit jari setelah menyerah 21-25.
Tertinggal 0-1, membuat Petrokimia bermain all out pada gim kedua. Dimotori Novia Adriyanti dan Elizabeth, Petrokimia tampil menyerang dan tidak selalu berusaha memimpin perolehan angka. Kegigihan anak Gresik ternyata mendapat perlawanan ketat dari lawan. Kejar mengajar angka kerap terjadi pada gim ini, sebelum akhirnya Petrokimia menutup pertandingan gim kedua 26-24.
Bisa menyamakan skor 1-1, membuat mental tanding Petrokimia bangkit. Tim yang mayoritas dihuni pemain-pemain binaan sendiri ini tidak memberi kesempatan kepada BNI 46 tampil berkembang. Dengan usaha dan perjuangan keras Petrokimia akhirnya mampu menyudahi permainan dan memenangi dua gim terakhir melalui angka 25-18, 25-22.
Kemenangan ini menjadikan Novia Adriayanti tidak terkalahkan saat main di seri ketiga ini. Sebelum menghajar BNI 46, tim yang bermarkas di GOR Tri Dharma Gresik ini melumat salah satu tim kuat di Indonesia, Manokmawi Varelia Papua Barat, 3-0, Jumat (1/3/2013).