Rifat Sungkar Jajaki Mitsubishi Evo X 2010
Rifat Sungkar mendapatkan sesi pengenalan singkat dari John Buffum, pemilik Libra Racing, Selasa (30/4/2013).
Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Ade Mayasanto
Laporan Wartawan Tribunnews.com, DeodatuS Pradipto
TRIBUNNEWS.COM, WASHINGTON - Rifat Sungkar mendapatkan sesi pengenalan singkat dari John Buffum, pemilik Libra Racing, Selasa (30/4/2013). John Buffum menyediakan kendaraan Mitsubishi Evo X 2010 yang akan dipakai oleh Rifat Sungkar pada Rally America. Kendaraan ini juga akan dipakai balapan saat seri pertama Oregon Trail Rally pada 3-5 Mei 2013 di Portland International Raceway, Oregon.
Libra Racing selaku rumah modifikasi dan penyedia jasa persiapan reli juga mempersiapkan kendaraan Mitsubishi Evo X yang dipakai oleh beberapa juara Rally America seperti Antoine L’Estage dan co-driver Nathalie Richard, dari Libra Racing / Rockstar Energy Team.
Sesi pengenalan ini meliputi fungsi segala macam switch yang berada di dalam kendaraan, serta melakukan setting posisi duduk, setting lokasi hand-brake, setting lokasi gear lever (tongkat parseneling) dan posisi kemudi/setir. Rifat sempat mencoba kendaraan berkeliling lokasi pertemuan karena kendaraan belum bisa dibawa ke lintasan.
Menurut penuturan Rifat, kendaraan Evo X yang dipergunakan lebih ringan sekitar 200-250 Kg daripada Evo X yangbiasa dipakai untuk Rally Group N. Dari sisi tenaga, RIfat menjelaskan bahwa power yang dihasilkan mesin Evo X ini berkisar antara 350 tenaga kuda, cukup jauh diatas tenaga yang dihasilkan Evo Group N yang berkisar dibilangan 275 tenaga kuda.
“Kalau di Group N, powernya berada di RPM 2500 hingga 4500, sementara pada kendararaan ini yang akan dipergunakan di Open Class, dibawah 3500 RPM sama sekali tidak ada tenaga. Namun mendekati 5000 RPM powernya langsung terasa hampir 1.5 kali dibandingkan kendaraan Group N. Saya membutuhkan waktu untuk mencoba perbedaan tenaga kendaraan ini di lapangan, supaya dapat lebih mengerti karakter mesin dan menyesuaikan cara mengemudi,” jelas Rifat Sungkar berdasarkan rilis yang diterima TRIBUNnews.com, Selasa (30/4/2013).
Rifat yang tergabung dalam Fastron World Rally Team menjelaskan kendaraan ini tidak menggunakan transmisi DOG-BOX sebagaimana pada kendaraan lainnya yang sering dipakai. Kendaraan menggunakan transmisi dengan sistem sequential shifting dimana posisi gigi berurutan dari N-1-2-3-4-5, sehingga akan menghilangkan kemungkinan mis-shift karena posisi giginya yang berurutan.