Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Lee Chong Wei Gagal ke Final Indonesia Open 2014

Unggulan pertama tunggal putra asal Malaysia Lee Chong Wei gagal melangkah ke final BCA Indonesia Open Super Series Premier 2014

Penulis: Abraham Utama
Editor: Ravianto
zoom-in Lee Chong Wei Gagal ke Final Indonesia Open 2014
allengland.com
Kenichi Tago 

Laporan Wartawan Tribunnews, Abraham Utama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Unggulan pertama tunggal putra asal Malaysia Lee Chong Wei gagal melangkah ke final BCA Indonesia Open Super Series Premier 2014. Ia ditumbangkan pebulutangkis Jepang Kenichi Tago melalui rubber game 16-21, 21-15, dan 16-21, Sabtu (21/6/2014).

Di set pertama serangan yang dilancarkan Tago kerap merepotkan Chong Wei. Rally panjang yang diakhiri smash keras membuat Tago mendulang banyak poin.

Pada set selanjutnya permaianan berlangsung ketat. Pertarungan panjang terus diperagakan kedua pebulutangkis ini.

Chong Wei terlihat menguras banyak tenaganya untuk memenangkan set kedua. Pada set penentuan, Chong Wei sudah tertinggal sejak poin-poin awal.

Tago yang diunggulkan di tempat keempat terus mengajak Chong Wei memperagakan rally panjang. Sempat menipiskan jarak perolehan poin, Chong Wei tetap kalah 16-21.

Selepas laga, juara Indonesia Open lima kali ini mengaku tidak kecewa. "Dalam pertandingan ada yang menang ada yang kalah," ujarnya.

Chong Wei mengatakan Tago, yang dikalahkannya di Japan Open Super Series 2014 pekan lalu, bermain lebih agresif. Kekalahan ini menurutnya tidak disebabkan fisiknya yang menurun setelah menginjak usia 31 tahun.

Tahun depan pebulutangkis peringkat satu dunia ini berjanji akan kembali berkompetisi di Indonesia Open Super Series. Selain untuk mengejar rekor gelar Taufik Hidayat, ajang tahun depan akan dimanfaatkannya sebagai persiapan Olimpiade 2016.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas