Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Ronda Rousey Sibuk dengan Karir Baru

Sejak awal tahun 2017, Rousey telah beberapa kali menjadi pembawa acara televisi bertema olahraga

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Ronda Rousey Sibuk dengan Karir Baru
mirorr
Ronda Rousey 

TRIBUNNEWS.COM - Sudah jarang muncul di ajang pertarungan UFC (Ultimate Fighting Championships), Ronda Rousey dikabarkan sedang mengubah aliran kegiatannya.

Kini, petarung wanita itu, sedang sibuk menjadi pembawa cara.

Sejak awal tahun 2017, Rousey telah beberapa kali menjadi pembawa acara televisi bertema olahraga.

Meski masih terlibat jadwal pertarungan di UFC, sesekali waktu Rousey menyempatkan diri hadir sebagai bintang tamu pembawa acara.

Seperti dilansir Bleacher Report dan Daily Mail, Rousey yang pada bulan April lalu meresmikan pertunangannya dengan sesama petarung UF, Travis Browne, mengungkapkan bahwa dunia olahraga belum dapat ditinggalkannya.

Baca: Carlton Cole Sakit Hati Dipecat Umuh Muchtar

Meski saat ini aliran kegiatan sudah mulai berubah dan tidak lagi di ring pertarungan, Rousey menyatakan bahwa kemampuannya menguasai bidang olahraga beladiri tetap bermanfaat ketika posisinya sebagai pembawa cara.

Berita Rekomendasi

"Sebenarnya sejak lama saya sudah mendapatkan tawaran untuk berkecimpung sebagai pembawa acara. Namun, ketika itu saya masih ada jadwal yang cukup padat untuk pertarungan UFC. Apalagi, saat saya masih mempertahakan gelar. Jadi, memang kesempatannya belum terbuka lebar," kata Rousey.

Setelah mengalami kekalahan KO dari Holly Holm pada November 2015 dan Amanda Nunes pada Desember 2016, Rousey mulai jarang muncul di ajang pertarungan UFC.

Petarung wanita yang pernah menjadi juara dunia kelas bantam UFC ini, mulai kerap muncul di program olahraga di televisi.

Bahkan, Rosey mendapatkan penilaian cukup fasih ketika membahas olahraga, salah satunya tentang beladiri.

"Mungkin saat ini memang saya telah mengubah aliran kegiatan saya dan karier saya. Tapi, semua ini berawal dari olahraga beladiri yang sudah bertahun-tahun saya geluti dan nama saya menjadi besar di sana. Tapi, itu semua bukan masalah, karena setiap orang memiliki fasenya masing-masing," kata pemegang sabuk hitam judo tingkat empat ini.

Selain menjadi pembawa acara dan komentator olahraga, Rousey juga kerap menerima undangan sebagai bintang tamu untuk acara reality show.

Baca: Mohamed Salah dan Sadio Mane Tampil Menawan

Wanita berusia 30 tahun ini, menjadi sangat terkenal, karena wajahnya yang biasanya garang saat bertarung, tampil manis dan penuh tawa saat menjadi bintang tamu di televisi.

Dengan kesibukannya yang telah disebut telah mengubah aliran ini, apakah Rousey juga telah mempersiapkan diri untuk pensiun dari pertarungan UFC, yang telah memuatnya tenar?

Pertanyaan ini, menurut Rousey, tidak mudah untuk dijawab dengan gamblang.

"Keputusan untuk pensiun tentu ada, karena seseorang pasti akan ada batas waktunya dalam setiap pekerjaan dan kariernya. Tapi, jika itu ditanyakan pada saya, tentunya sulit untuk dijawab. Saya mungkin akan melihatnya nanti dan mungkin bukan dalam waktu dekat ini," kata Rousey, yang berencana menikah dengan tunangannya pada akhir tahun ini.

Berita Ini Juga Dimuat di KORAN SUPER BALL, Kamis (3/7/2017)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas