Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Eksklusif Dengan Pelari Tercepat se-Asia Tenggara: Keluarga Pesan Jangan Pernah Tinggalkan Salat

Zohri kembali mengharumkan Indonesia, bahkan kali ini sukses menyabet gelar manusia tercepat di Asia Tenggara, apa rahasianya?

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Eksklusif Dengan Pelari Tercepat se-Asia Tenggara: Keluarga Pesan Jangan Pernah Tinggalkan Salat
Tribunnews.com
Sprinter Indonesia, Lalu Muhammad Zohri (kiri) berfoto bersama jurnalis Tribunnews.co, Abdul Majid, Sabtu (4/5/2019). 

Kemudian menurut Zohri, bagaimana sosok Ibu Eni Nuaraini, dia kan baru saja dapat penghargaan pelatih atletik terbaik se-Asia?

Beliau itu luar biasa sekali. Saya lihat kan pelatih lain kalau suda tua mereka diam di rumah, ngabisin waktu sama keluarga, tapi Bu Eni bisa membagi waktu sama kita, sama keluarga. Dia itu kaya Ibu kita sendiri, Ibu kandung kita sendiri. 

Biasanya apa saja yang Zohri bicarakan dengan Bu Eni?

Lebih sering soal teknik di dalam latihan. Mislanya setafet atau starblok, saya suka tanya ‘bu saya masih kurangnya dimana’ terus dia tuh cerita-cerita, dan habis dia cerita langsung saya lakuin besoknya. 

Apa yang Zohri kenal dari karakter Bu Eni?

Ya misalnya kalau itu lagi marah. Tapi ibu marahnya bukan ngomel-ngomel gitu. Tapi dia tuh kalau marah diam saja, cuek lah. Kalau sudah gitu ya kita tegur-tegur sedikit lah, tapi dia tuh kalau marah seminggu sekali paling satu menit sampai satu jam lah. Jarang dia marah. 

Tadi Zohri bilang Bu Eni seperti sosok ibu kandung, apa yang buat zohri merasakan itu?

Berita Rekomendasi

Dia itu luar biasa, dia tuh suka bawain atletnya makanan. Pelatih lain jarang mungkin. Kalau Ibu kan hampir setiap hari bawa makanan, terus makan di sini sama-sama. Itu yang saya nilai ibu luar biasa. Jadi menurut saya pantas dia dapat penghargaan itu. Alhamdukillah dia juga bisa bawa saya juara dunia, juara asia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas