Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Siaran Langsung MotoGP Prancis 2019, Live di Trans7 Jam 18.00 WIB, Marquez Raih Pole Position

Simak siaran langsung MotoGP Prancis 2019, Minggu (19/5/2019) di Trans7, malam nanti mulai pukul 18.00 WIB. Marquez raih pole position.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Fathul Amanah

Simak siaran langsung MotoGP Prancis 2019, Minggu (19/5/2019) di Trans7, malam nanti mulai pukul 18.00 WIB. Marquez raih pole position.

TRIBUNNEWS.COM - Inilah siaran langsung MotoGP Prancis 2019, Minggu (19/5/2019) di Trans7, malam nanti mulai pukul 18.00 WIB.

Ajang balapan MotoGP 2019 kembali hadir pada Minggu (19/5/2019) malam nanti dan telah memasuki balapan kelima.

Balapan MotoGP Prancis 2019 dijadwalkan akan digelar di Sirkuit Le Mans dan disiarkan secara langsung di Trans7 mulai pukul 18.00 WIB.

Anda dapat menyaksikan jalannya balapan MotoGP Prancis 2019 lewat link live streaming yang diberikan Tribunnews.com.

(Link live streaming dan jadwal balapan MotoGP Prancis 2019 ada di akhir berita)

Baca: Valentino Rossi Start Dari Posisi Kelima di MotoGP Prancis 2019

Baca: MotoGP Prancis: Marc Marquez Jadi Rebut Pole Position

Baca: Jadwal MotoGP 2019 Trans7 dan Hasil Kualifikasi MotoGP Prancis, Marc Marquez Raih Pole Position

Pada balapan MotoGP Prancis 2019 nanti malam, pebalap tim Repsol Honda, Marc Marquez dipastikan akan memulai balapan dari posisi pertama.

Berita Rekomendasi

Hal ini tak lepas dari penampilan impresifnya saat meraih pole position pada sesi kualifikasi MotoGP Prancis pada Sabtu (18/5/2019) kemarin.

Pada kualifikasi di Sirkuit Le Mans, Sabtu kemarin, Marquez mencatatkan waktu putaran terbaik 1 menit 40,952 detik.

Catatan tersebut diraih Marquez setelah sempat terjatuh karena kondisi sirkuit yang basah akibat kondisi cuaca hujan.

Marc Marquez menggunakan motor berwarna merah pada uji coba di Sirkuit Jerez, Senin (6/5/2019).
Marc Marquez menggunakan motor berwarna merah pada uji coba di Sirkuit Jerez, Senin (6/5/2019). (twitter.com/HRC_MotoGP)

Atas raihan di pole position, Marquez telah menyamai catatan Valentino Rossi yang sama-sama telah mengumpulkan 55 pole position sepanjang karier MotoGP.

Setelah Marquez, pebalap dari tim Ducati, Danilo Petrucci menyusul di belakangnya dengan catatan waktu 1 menit 41,312 detik.

Di urutan ketiga dan keempat, berturut-turut ada Jack Miller (Pramac Ducati) dan Andrea Dovizioso (Ducati Team).

Sementara pebalap Yamaha, Valentino Rossi berada di posisi kelima.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas