Serena Williams Bakal Jalani Final Grand Slam ketiga Pasca-cuti Hamil
Sempat vakum karena cuti hamil, Serena Williams sudah tiga kali mampu menembus final grand slam, termasuk partai puncak Wimbledon 2019 malam ini
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Serena Williams bakal melakoni partai final nomor tunggal putri Wimbledon 2019 yang akan digelar pada Sabtu (13/7/2019) malam WIB.
Dalam laga yang dijadwalkan berlangsung di Centre Court arena Wimbledon itu, Serena Williams bakal menghadapi mantan ratu tenis dunia lainnya, Simona Halep (Rumania).
Bagi Serena Williams, pertandingan malam nanti bakal menjadi final turnamen tenis grand slam ketiga yang bakal dihadapinya setelah mengambil "cuti hamil".
Setelah menjuarai Australian Open 2017, dalam keadaan hamil, pemain 37 tahun itu memang sempat memutuskan untuk sementara menepi dari dunia tenis.
Sekitar 14 bulan berselang, Serena Williams memutuskan untuk kembali bermain secara kompetitif dengan mengikuti ajang Indian Wells 2018.
Baca Juga: Preview Final Wimbledon 2019 - Rekor Pertemuan Memihak Serena Williams
Sejak saat itu, perempuan kelahiran Michigan, Amerika Serikat, ini terus berupaya memperbaiki penampilan sehingga dapat kembali meramaikan persaingan tenis tunggal putri dunia.
Meski tak selincah dulu, Williams mampu meladeni perlawanan petenis lain dengan mengandalkan pukulan keras sebagai senjata utama.
Berbekal kelebihannya tersebut, Serena Williams mampu tampil kompetitif dan beberapa kali dapat melaju jauh dalam sebuah turnamen.