Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

PROFIL Joan Mir - Rider Suzuki yang Kena PHP 2 Rudal Ducati di Last Lap MotoGP Qatar 2021

Profil Joan Mir, juara dunia MotoGP 2020 yang kena PHP pada seri pembuka MotoGP 2021 di atar, Minggu (28/3/2021).

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in PROFIL Joan Mir - Rider Suzuki yang Kena PHP 2 Rudal Ducati di Last Lap MotoGP Qatar 2021
KARIM JAAFAR / AFP
Pembalap tim Suzuki Ecstar Spanyol Joan Mir (kanan) berkendara selama Moto GP Qatar Grand Prix di Losail International Circuit, di kota Lusail pada 28 Maret 2021. KARIM JAAFAR / AFP 

Ia kemudian berhasil naik kelas ke Moto2 pada 2018. Sayangnya, prestasi Mir juga terbilang biasa-biasa saja.

Ia sendiri mampu dua kali naik podium ke posisi ketiga dan pada akhir musim finis di urutan keenam.

Walaupun prestasinya di kelas Moto2 selama satu tahun terbilang biasa-biasa saja, tetapi Mir berhasil membuat kejutan.

Pada 2019, ia langsung naik ke kelas MotoGP setelah pihak Suzuki merekrutnya untuk menggantikan peran Andrea Iannone.

Selama musim 2019, lagi-lagi performa Mir tak terlalu mengesankan. Hadir sebagai rookie, Mir punya hanya finis di urutan ke-12 pada akhir musim.

Bahkan ia sendiri gagal memenangkan rookie of the year takluk dari Fabio Quartararo.

Namun pada musim ini, Mir membuat kejutan di kelas MotoGP.

Berita Rekomendasi

Tampil konsisten sejak awal, Mir perlahan tapi pasti mampu mendongkrak ke posisi puncak dan mengukuhkan diri menjadi juara dunia MotoGP 2020.

Hingga seri ke-13, ia mengumpulkan 171 poin dengan koleksi satu kemenangan dan enam kali podium.

Musim ini, baik Alex Rins dan Joan Mir juga memiliki misi untuk mempertahankan mahkota juara tersebut.

(Tribunnews.com/Giri)

Berita terkait MotoGP 2021

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas