Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Indonesia vs Taiwan di Piala Thomas 2021: Peran Penting Ginting, Fajri dan Jojo

Indonesia mengandalkan Anthony Ginting, Fajar/Rian dan Jonatan Christie untuk menekan momentum Taiwan di awal laga.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Indonesia vs Taiwan di Piala Thomas 2021: Peran Penting Ginting, Fajri dan Jojo
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat melawan ganda Denmark pada babak perempat final Indonesia Masters 2020, di Istora Senayan, Jumat (17/1/2020). Fajar/Rian harus bermain tiga set dengan skor 18-21 21-13 21-17 dan lolos ke semifinal. Indonesia mengandalkan Anthony Ginting, Fajar/Rian dan Jonatan Christie untuk menekan momentum Taiwan di awal laga. 

TRIBUNNEWS.COM - Pertandingan seru di ajang Piala Thomas 2021 antara Indonesia vs Taiwan akan tersaji.

Laga Indonesia kontra Taiwan sekiranya akan dimulai pada pukul 13.30 WIB, Rabu (13/10/2021).

Kedua negara siap bertarung mati-matian demi memperebutkan tiket kelolosan ke babak perempat final Thomas Cup 2021 kali ini.

Tunggal Indonesia Anthony Sinisuka Ginting berhasi keluar sebagai juara Indonesia Masters 2020 setelah memenangkan pertandingan melawan wakil Denmar Viktor Antonsen, di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (19/1/2020). Anthony Sinisuka Ginting menang melawan Viktor Antonsen melalui rubber game dengan skor 17-21, 21-15, 21-9. Tribunnews/Jeprima
Tunggal Indonesia Anthony Sinisuka Ginting berhasi keluar sebagai juara Indonesia Masters 2020 setelah memenangkan pertandingan melawan wakil Denmar Viktor Antonsen, di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (19/1/2020). Anthony Sinisuka Ginting menang melawan Viktor Antonsen melalui rubber game dengan skor 17-21, 21-15, 21-9. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Baca juga: Sorotan Piala Thomas 2021: Ginting & Jojo Anjlok, Pertaruhan Nasib Indonesia & Dilema Tunggal Putra

Namun tiket tersebut tak akan didapat dengan mudah.

Menilik dari susunan pemain keduanya, tim Merah Putih dan Taiwan bakal tampil all-out sejak leg pertama.

Kunci kemenangan bagi kedua negara bisa dikatan terdapat di tiga partai awal.

Dari sisi itu, Indonesia mengajukan Anthony Ginting, Fajar/Rian dan Jonatan Christie guna menjadi tumpuan.

Baca juga: Skenario Indonesia Lolos 8 Besar Piala Thomas 2021: Ganjalan Taiwan & Sorotan Performa Tunggal Putra

BERITA TERKAIT

Sedangkan sang lawan memainkan Chou Tien Chen, Lee Yang/Wang Chi-lin dan Wang Tzu Wei.

Para badminton lovers di tanah air barangkali belum lupa dengan performa mendebarkan duo tunggal putra Indonesia di laga sebelumnya.

Saat berjumpa Thailand, Anthony Ginting dan Jonatan Christie belum mampu mempersembahkan kemenangan.

Ginting kurang beruntung dalam menutup set ketiga yang berjalan sengit kala berjumpa Wangcharoen.

Sedangkan Jonatan Christie belum bisa keluar dari bayang-bayang permainannya sendiri di masa lalu.

Duo tunggal putra Indonesia tersebut diharapkan bisa memperbaiki performa dan menyumbang angka krusial bagi kontingen merah putih.

Jonatan Christie
Jonatan Christie (badmintonindonesia.org)

Sebab, Taiwan benar-benar kuat di sektor tunggal putra dan satu pasangan ganda putra mereka.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas