Siaran Langsung Piala Thomas 2021 di TVRI, Kejutan Indonesia untuk Taiwan, Pukul 13.30 WIB
Pertandingan Piala Thomas Indonesia akan disiarkan langsung TVRi mulai pukul 13.30 WIB, Rabu (13/10/2021).
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Siaran langsung Piala Thomas 2021 di TVRI siang ini akan menampilkan perjuangan tim Indonesia.
Tim Thomas Cup Indonesia akan bertempur melawan Taiwan pada pukul 13.30 WIB, Rabu (13/10/2021).
Selain disiarkan langsung TVRI, perjuangan Anthony Ginting cs bisa disaksikan melalui Vidio.com.
Link live streaming Piala Thomas 2021 berada di akhir artikel
Baca juga: Live Score Hasil Piala Thomas 2021, Indonesia vs Taiwan, Penentuan Nasib Merah Putih, Pantau di HP
Kejutan akan tersaji di laga ganda putra antara Indonesia vs Taiwan.
Pasalnya, Indonesia menggabungkan salah satu anggota The Daddies dan The Babbies untuk maju sebagai ganda kedua.
Mohammad Ahsan dan Daniel Marthin mendapat kepercayaan untuk turun sebagai wakil Merah Putih di pertandingan Piala Thomas 2021 siang nanti.
Ahsan/Daniel akan berjumpa lawan yang juga memiliki kualitas mumpuni.
Baca juga: Indonesia vs Taiwan di Piala Thomas 2021: Peran Penting Ginting, Fajri dan Jojo
Mereka akan melawan Lu Ching Yao/Yang Po Han yang menjadi andalan kedua Taiwan.
Pemilihan Ahsan/Daniel sebagai ganda putra kedua tentu bukannya tanpa alasan.
Kehadiran Ahsan di sisi Daniel Marthin bisa memberi tambahan ilmu dan pengalaman bagi sang junior.
Hal itu bisa dibawa kala Daniel kembali ke partner sehatinya, yaitu Leo Rolly Carnando.
Selain pasangan Ahsan/Daniel, Indonesia juga memberi kejutan lain di sektor ini.
Tim pelatih memutuskan 'menyimpan' ganda putra terbaik Tanah Air, Marcus Gideon/Kevon Sanjaya Sukamuljo.