Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Final Thailand Open 2022: Rian Ardianto Jelaskan Cedera yang Dialami Fajar Alfian

Muhammad Rian Ardianto menjelaskan cedera apa yang dialami oleh sang rekan, Fajar Alfian kala berlaga di final Thailand Open 2022

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Final Thailand Open 2022: Rian Ardianto Jelaskan Cedera yang Dialami Fajar Alfian
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat melawan ganda Denmark pada babak perempat final Indonesia Masters 2020, di Istora Senayan, Jumat (17/1/2020). Fajar/Rian harus bermain tiga set dengan skor 18-21 21-13 21-17 dan lolos ke semifinal. Muhammad Rian Ardianto menjelaskan cedera apa yang dialami oleh sang rekan, Fajar Alfian kala berlaga di final Thailand Open 2022. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

Ditambah lagi, Fajar harus aktif bergerak kala mengembalikan shuttlecock dari pasangan Jepang.

Nah, hal itu membuat rasa sakit yang ia alami semakin tak tertahan.

Bahkan menurut Rian, Fajar sampai tidak bisa bergerak lantaran sakit yang mendera tubuhnya.

Hingga pada akhirnya, Fajar/Rian memutuskan untuk mundur atau retired.

"Di bagian pinggang juga ada sedikit berasa, cuma masih bisa buat main," ujar Rian.

"Tapi di saat poin-poin berapa tadi, buat ngambil bola di sebelah kanan, dia paksain, mungkin karena kaget atau apa, jadi malah sakit."

"Terus benar-benar nggak bisa gerak."

Berita Rekomendasi

"Jadi ya, kita memutuskan untuk retired dulu, istirahat dulu," lanjutnya.

Baca juga: Hasil Final Bulu Tangkis SEA Games 2022: Perang Saudara Usai, Leo/Daniel Bawa Pulang Medali Emas

Tak lupa, Rian turut menyampaikan penghargaan kepada badminton lovers Indonesia yang setia mendukung mereka.

"Terima kasih buat yang udah support, dukung kita sampai hari ini," ucap Rian.

"Dukung terus buat perjuangan kita berikutnya," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas