Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

MotoGP 2022: Marc Marquez Khawatir dengan Performa Honda, Bakal Mampir ke Garasi setelah Liburan

Marc Marquez khawatir dengan performa Honda di MotoGP 2022, dia bakal mampir ke paddock seusai liburan musim panas.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Claudia Noventa
zoom-in MotoGP 2022: Marc Marquez Khawatir dengan Performa Honda, Bakal Mampir ke Garasi setelah Liburan
Laman MotoGP
Marc Marquez ketika balapan di Sirkuit Mugello dalam gelaran MotoGP Italia 2022. Marc Marquez bakal mampir ke garasi Honda setelah liburan musim panas MotoGP 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Performa Honda di penutup patuh musim MotoGP 2022 belum juga menunjukkan ketajaman bikin Marc Marquez khawatir.

Melihat itu, Marc Marquez akan datang ke garasi Honda setelah liburan paruh musim MotoGP 2022.

Kedatangan Marc Marquez di garasi Honda bertujuan untuk mengetahui apa yang sedang terjadi.

Marc Marquez di trek balap Mugello, Tuscany, pada 29 Mei 2022. Marc Marquez bakal mampir ke garasi Honda selepas liburan musim panas MotoGP 2022. (Photo by Filippo MONTEFORTE / AFP)
Marc Marquez di trek balap Mugello, Tuscany, pada 29 Mei 2022. Marc Marquez bakal mampir ke garasi Honda selepas liburan musim panas MotoGP 2022. (Photo by Filippo MONTEFORTE / AFP) (AFP/FILIPPO MONTEFORTE)

Sekaligus berharap pembalap yang berjuluk 'The Baby Alien' itu bisa memberikan solusi kepada timnya.

Rencana hadirnya Marc Marquez di paddock saat balapan juga disambut baik oleh bos Honda, Alberto Puig.

Puig menerangkan bahwa dirinya senang jika Marquez datang ke paddock untuk melihat performa motornya.

"Dia mungkin akan mencoba menghadiri beberapa balapan selama musim panas untuk melihat apa yang baru dan apa rencananya," ujar Puig dilansir Motosan.

Berita Rekomendasi

"Kami akan dengan senang hati menyambut Anda di sini di trek," tambahnya.

Namun sebelum itu, prioritas utama dari Puig dan kolega adalah ingin melihat Marc Marquez pulih.

Progres Pemulihan Marc Marquez Positif

Seusai melakoni operasi di Amerika setelah balapan di Sirkuit Mugello, Marc Marquez fokus pemulihan.

Itu ditujukkan agar saudara Alex Marquez tak lagi merasakan ada gangguan ketika sedang balapan.

Beruntungnya, setelah operasi, kabar pemulihan Marquez justru terus mendapat kabar baik.

Hal itu juga disampaikan oleh Alberto Puig selaku bos Honda.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas