Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Termasuk Apriyani/Fadia, Pemain Elite Dunia Berguguran di Babak Pertama Kejuaraan Asia 2023

Laga perdana penuh kejutan, para pemain elite dunia berguguran dijungkalkan oleh wakil non-unggulan dalam ajang Kejuaraan Asia 2023.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Termasuk Apriyani/Fadia, Pemain Elite Dunia Berguguran di Babak Pertama Kejuaraan Asia 2023
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Pemain Elite Dunia Berguguran di Kejuaraan Asia 2023 Termasuk Apriyani/Fadia - Reaksi Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia saat melawan ganda Thailand Rawinda Prajongjai/Jongkolphan Kititharakul pada perempat final Daihatsu Indonesia Masters di Istora Senayan Jakarta, Jumat (27/1/2023). Apriyani Rahayu/Siti Fadia gagal melaju ke semifinal setelah kalah dalam drama rubber game 21-16, 21-17, dan 21-18. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

TRIBUNNEWS.COM - Gelaran Kejuaraan Asia 2023 babak pertama penuh kejutan, Rabu (26/4/2023).

Pemain elite dunia yang turun sebagai unggulan dalam kejuaraan bergengsi tersebut justru bergugulan sejak laga perdana.

Termasuk Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dari Indonesia hingga Lee Zii Jia (Malaysia) tak mampu melaju ke babak kedua.

Nama unggulan kedua asal Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida juga kandas di tangan pasangan Korea, Baek Ha Na/Lee So Hee.

Gegara kandasnya para unggulan, Kejuaraan Asia 2023 bak jadi ajang pemain non-unggulan untuk unjuk gigi mengingat setelah ini menuju Kualifikasi Olimpiade Paris 2024.

Baca juga: Jadwal Badminton Hari Ini: 16 Besar Kejuaraan Asia 2023 Live YouTube Badminton Asia, Fajar/Rian Main

Berikut daftar pemain unggulan yang tumbang di laga perdana Kejuaraan Asia 2023

1. [XD] Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)

BERITA REKOMENDASI

2. [XD] Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China)

3. [MS] Lakshya Sen (India)

4. [MS] Jonatan Christie (Indonesia) walkover

5. [MS] Ng Tze Yong (Malaysia)

6. [WD] Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia)

7. [MS] Lee Zii Jia (Malaysia)

8. [WD] Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas