Percaya Diri Jadi Kuci Lifter Tsabita Raih Medali Emas Kelas 64kg SEA Games 2023
Lifter putri Indonesia, Tsabita Alfiah Ramadani sukses meraih medali emas kelas 64kg SEA Games 2023 di National Olympic Complex, Phnom Penh, Kamboja,
Penulis: Abdul Majid
Editor: Muhammad Barir
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, PHNOM PENH - Lifter putri Indonesia, Tsabita Alfiah Ramadani sukses meraih medali emas kelas 64kg SEA Games 2023 di National Olympic Complex, Phnom Penh, Kamboja, Senin (15/5/2023).
Tsabitha Alfiah Ramadani bersaing dengan tiga lifter lainnya yakni Roeun Sreynith asal Kamboja, Nur Syazwani Radzi dari Malaysia, dan pesaing terberat asal Vietnam Thi Thu Uyen Dinh.
Tsabita mengatakan kunci kesuksesan dirinya meraih emas karena merasa percaya diri.
"Ya saya merasa percaya diri karena latihan memang lebih giat," kata Tsabita seusai pertandingan.
Lifter kelahiran 23 Desember 2000 itu sempat gagal pada angkatan pertama snatch.
Namun ia memperbaikinya pada angkatan kedua dan ketiga.
Sementara itu, di angkatan clean and jerk, Tsabita hanya sekali melakukan angkatan karena pesaingnya tak bisa melampaui jumlah angkatan Tsabita.
"Yang snatch kurang masuk aja tangannya. Tidak gugup. Tapi bisa balas di kedua dan ketiga," ujar Tsabita.
"Kalau (clean and jerk) karena sebelum ke sini ada sakit pinggang jadi disayang untuk dilanjut lagi. Bukan menyepelekan tapi sayang saja, posisi juga sudah unggul jadi dua angkatan lepas saja," terangnya.
Tsabitha pun dipastikan meraih medali emas dengan membukukan angkatan snatch 97kg, clean and jerk 107kg, dan total angkatan 204kg.
Perak menjadi milik wakil Vietnam dengan 96kg (snatch), 194 (clean and jerk), dan 194kg (total). Lalu lifter Malaysia meraih perunggu dengan 80kg (snatch), 104kg (clean and jerk), dan 184 kg (total).
Tambahan emas dari Tsabitha membuat angkat besi Indonesia mengoleksi 4 emas 3 perunggu.