Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Rekor Rossi 15 Tahun Silam Bakal Terulang jika Francesco Bagnaia Menangi MotoGP Italia 2023

Francesco Bagnaia dapat mengulang rekor milik Valentino Rossi edisi 15 tahun silam dengan syarat meraih kemenangan di MotoGP Italia 2023 di Mugello.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Rekor Rossi 15 Tahun Silam Bakal Terulang jika Francesco Bagnaia Menangi MotoGP Italia 2023
JOSE JORDAN / AFP
Pembalap Yamaha-SRT Italia Valentino Rossi berpose dengan motornya pada 11 November 2021 di arena pacuan kuda Ricardo Tormo di Cheste, menjelang Grand Prix MotoGP Valencia. Seorang ikon olahraga memasuki masa pensiun pada 14 November 2021 di MotoGP Valencia di mana nama juara dunia sembilan kali Valentino Rossi akan menghiasi grid untuk terakhir kalinya. 

TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah rekor bakal tercipta pada balapan MotoGP Italia 2023 jika Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) mampu mengukir kemenangan di Sirkuit Mugello.

Salah satunya ialah rekor milik guru dari Francesco Bagnaia, Valentino Rossi di Sirkuit Mugello yang terukir 15 tahun silam.

Balapan MotoGP Italia 2023 dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Mugello, Minggu (11/6/2023) mulai jam 19.00 WIB.

Francesco Bagnaia memulai race sebagai polesitter alias start dari posisi pertama. Baris front row dilengkapi oleh Marc Marquez (Repsol Honda) dan Luca Marini (Mooney VR46).

Baca juga: Damba Hasil MotoGP Italia Memuaskan, Marc Marquez Tekankan Balapan Cerdas & Cermat

Bagnaia menjadi salah satu rider yang difavoritkan untuk meraih kemenangan. Terlebih status kekasih Domizia Castagnini tersebut sebagai juara bertahan.

Wajar jika kemudian Francesco Bagnaia membidik dan diunggulkan untuk finis di urutan pertama pada balapan utama seri keenam MotoGP 2023 ini.

Jika target tersebut terealisasi, maka ada satu rekor langka milik Valentino Rossi dipastikan diulang oleh pembalap yang akrab dipanggil Pecco Bagnaia ini.

Berita Rekomendasi

Yap, Valentino Rossi merupakan rider Italia terakhir yang mampu meraih kemenangan back to back di Mugello.

Prestasi tersebut diukir oleh Valentino Rossi saat meraih kemenangan MotoGP Italia edisi 2007 dan 2008. Setelah medio tersebut, belum ada lagi pembalap asal Negri Pizza yang sukses mengulang catatan serupa.

Artinya, rekor 15 tahun lalu akan dipecahkan oleh Bagnaia, sebagai murid Rossi yang mampu mengulang torehan sang guru di Mugello.

Pembalap Ducati Italia urutan pertama Francesco Bagnaia merayakan dengan anggota tim setelah Grand Prix MotoGP Spanyol di arena balap Jerez di Jerez de la Frontera pada 30 April 2023. (Photo by Pierre-Philippe MARCOU / AFP)
Pembalap Ducati Italia urutan pertama Francesco Bagnaia merayakan dengan anggota tim setelah Grand Prix MotoGP Spanyol di arena balap Jerez di Jerez de la Frontera pada 30 April 2023. (Photo by Pierre-Philippe MARCOU / AFP) (AFP/PIERRE-PHILIPPE MARCOU)

Jika di flashback, sejatinya ada pembalap yang mampu mengukir prestasi serupa dengan Rossi. Adalah Jorge Lorenzo, pembalap terakhir yang mampu mengukir kemenangan beruntun di MotoGP Italia.

Raihan tersebut diraih pembalap berjuluk X-Fuera itu saat membela Yamaha di MotoGP edisi 2015 dan 2016. Namun yang menjadi catatan, Lorenzo merupakan pembalap asal Spanyol.


Namun ada sedikit catatan khusus bagi Pecco Bagnaia. 

Musim ini, peraih pole position MotoGP 2023 memiliki catatan minor. Dari lima seri yang telah berlangsung, tidak ada satupun rider polesitter yang mampu mengkonversikannya menjadi kemenangan saat melakoni balapan utama.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas