Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Klasemen Liga Voli Putri Korea Terbaru: Tim Megawati Hattrick Kekalahan, Gagal Dekati 3 Besar

Dengan hattrick kekalahan yang didapatkan Red Spark, Megawati Hangestri dkk gagal mendekati 3 besar Liga Voli Putri Korea.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Klasemen Liga Voli Putri Korea Terbaru: Tim Megawati Hattrick Kekalahan, Gagal Dekati 3 Besar
Instagram @red__sparks
Pevoli putri Indonesia, Megawati Hangestri (pojok berjilbab) melakukan tos dengan rekan satu timnya Red Spark. Dengan hattrick kekalahan yang didapatkan Red Spark, Megawati Hangestri dkk gagal mendekati 3 besar Liga Voli Putri Korea. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut klasemen Liga Voli Putri Korea Selatan setelah merampungkan satu pertandingan, pada Sabtu (18/11/2023) sore.

Tim yang dibela Megawati Hangestri selaku pemain Voli Putri Indonesia, Red Sparks mengalami 3 kekalahan beruntun.

Hattrick kekalahan Megawati Hangestri didapatkan pasca-Red Sparks tunduk dari Hi-Pass lewat permainan lima set.

Hi-Pass yang bertindak sebagai tuan rumah sempat mendapatkan perlawanan sengit dari Red Sparks.

Baca juga: Hasil Liga Voli Putri Korea Selatan: Aksi Megawati Hangestri Belum Cukup, Red Sparks Tersungkur Lagi

Buktinya Megawati mampu membantu Red Sparks merebut set pertama dengan skor 23-25.

Nah pada set kedua dan ketiga, Megawati dkk mengalami penurunan peforma hingga berujung kekalahan 25-18 dan 25-17.

Untungnya pada set keempat, Red Sparks sanggup menyamakan kedudukan jadi 2-2 berkat kemenangan 20-25.

BERITA REKOMENDASI

Kedudukan imbang 2-2 ini membuat Hi-Pass dan Red Sparks menggelar set kelima untuk menentukan siapa pemenangnya.

Sayangnya pada set kelima, Megawati dan Red Sparks tidak bisa menahan laju kemenangan Hi-Pass dengan skor 15-13.

Selebrasi pemain Jung Kwan Jang Red Sparks bersama Megawati Hangestri di kompetisi Liga Voli Korea Selatan Putri atau V-League Women 2023/2024.
Selebrasi pemain Jung Kwan Jang Red Sparks bersama Megawati Hangestri di kompetisi Liga Voli Korea Selatan Putri atau V-League Women 2023/2024. (Instagram @red__sparks)

Dengan hasil ini, Red Sparks telah mengalami kekalahan di 3 pertandingan beruntun.

Adapun dua hasil kekalahan Red Sparks sebelumnya diraih atas Gs Caltex (3-0) dan Suwon Hyundai (3-1).

Buntut hattrick kekalahan ini, Megawati dan Red Sparks gagal mendekati posisi 3 besar.

Red Sparks tertahan posisi empat dengan nilai 12, atau tertinggal 5 pon dari tim peringkat dua dan tiga.

Sedangkan Hi-Pass yang sukses mengalahkan Red Sparks berada di urutan kelima dengan 11 poin.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas