Hasil Final BWF World Tour Finals 2023: Viktor Axelsen dan Kontingen China Bakal Panen Rekor
Hasil Final BWF World Tour Finals 2023 diwarnai dengan panen rekor dari kontingen China dan raja bulu tangkis Viktor Axelsen (Denmark).
Penulis: Niken Thalia
Editor: Dwi Setiawan
Tak kalah digdaya, kontingen China bersiap untuk panen rekor di BWF World Tour Finals 2023.
Mengirimkan lima wakil ke final, China telah mengamankan satu gelar dari ganda campuran.
Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong berpotensi untuk back-to-back juara jika bisa mengalahkan kompatriotnya Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping.
Hal yang sama juga dinantikan oleh Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dari kubu ganda putri.
Turun sebagai juara bertahan dan kini kembali ke final, otomatis peraih medali perak Olimpiade Tokyo punya kans besar untuk back-to-back juara.
Menariknya, Chen Qing Chen memiliki catatan menawan mengingat dia pernah dipasangkan dengan Zheng Si Wei di kubu ganda campuran.
Jika Chen kembali juara pada edisi kali ini, maka dia akan mengoleksi lima gelar juara sejak tahun 2016.
Raihan itu didapat sejak dia main di dua kubu yaitu ganda putri dan ganda campuran.
Dari kubu ganda putra, akan lahir juara baru dan satu di antaranya juga ada wakil China.
Adalah Liang Wei Keng/Wang Chang selaku ganda muda China yang akan bersua dengan juara dunia Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea).
Jika Liang/Wang bisa keluar sebagai juara, maka dominasi China kian sulit untuk dikalahkan negara manapun.
Bagaimana tidak, tambahan raihan gelar untuk China nanti akan menambah koleksi bagi Negeri Tirai Bambu.
Secara keseluruhan sejak tahun 2008, China telah membukukan 27 gelar juara dari semua sektor.
Dan kini, kontingen China diambang menambah koleksi gelar lewat pasukan yang berjuang di final.