Formula Megawati Kembali Guncang Liga Voli Korea Ketemu, Pelatih Red Sparks Tak Galau Lagi
Pelatih Ko Hee-jin menemukan formula jitu untuk mengembalikan ketajaman Megawati Hangestri bersama Red Sparks meneror Liga Voli Korea.
Penulis: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, sudah menemukan formula untuk mengembalikan taji timnya, terkhusus Megawati Hangestri Pertiwi.
Ko Hee-jin secara terang-terangan mengatakan, telah memiliki komposisi pasti di lini serang setelah Red Sparks memetik kemenangan 3-1 atas Korea Expressway Hi-Pass, Senin (1/1/2024).
Satu di antara fokus yang diberikan pelatih Red Sparks ialah bagaimana cara agar Megawati Hangestri kembali menemukan bentuk permainan terbaik.
Mega, sapaan Megawati Hangestri di Korea Selatan, mengalami penurunan yang cukup signifikan.
Baca juga: Hasil Klasemen Liga Voli Korea Hari Ini: GS Caltex Kian Jauhi Red Sparks, AI Peppers Hobi Kalah
Saat mengalahkan Hi-Pass kemarin, pevoli asal Jember, Jawa Timur, ini 'hanya' mengumpulkan 8 poin. Ini menjadi sumbangsih paling sedikit Megawati kepada Red Sparks sejak menjalani debutnya di Liga Voli Korea Putri, Oktober lalu.
Ko Hee-jin setelah pertandingan juga memberikan klarifikasi. Bahkan minimnya perolehan poin sang opposite andalan memang sudah dirancang sejak semula.
Tugas Megawati sebagai pengecoh memang terbukti manjur. Lee So-young dan Giovanna Milana mampu menjalankan tugasnya dengan sangat baik.
Menyongsong laga ke-3 putaran keempat Liga Voli Korea Putri, Ko Hee-jin, kini sudah menemukan pakem permainan di lini serang.
Sebelumnya, Red Sparks mayoritas bertumpu kepada Milana dan Megawati untuk mendulang poin.
Akan tetapi dengan comeback fantastis sang kapten, Lee So-young, membuat Red Sparks kini bak terlahir kembali.
Target yang diusung klub yang musim lalu masih bernama Daejeon KGC ini ialah menyapu bersih laga sisa di putaran keempat dan kembali ke empat besar.
Termasuk saat melawan GS Caltex KIXX, Sabtu (8/1/2024) di Gimnasium Chungmu, Red Sparks wajib memetik 3 poin.
Ko Hee-jin bahkan sesumbar sudah menemukan resep jitu untuk mengembalikan performa terbaik Mega.
Resep yang dimaksud pelatih berkebangsaan Korea Selatan ini ialah membentuk trisula lini serang dengan mengandalkan Lee So-young, Megawati Hangestri Pertiwi dan Giovana Milana.