Bursa Transfer Pembalap MotoGP: Quartararo Bantu Diggia Gabung Yamaha, Oliveira Lirik Geng Ducati
Fabio Quartararo rekomendasikan Fabio Diggia ke Yamaha dan Miguel Oliveira ingin gabung geng Ducati warnai bursa transfer pembalap MotoGP 2025.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Bursa transfer pembalap MotoGP 2025 diwarnai kabar Fabio Di Giannantonio yang menuju Yamaha, dan Miguel Oliveira ingin masuk geng Ducati.
Monster Energy Yamaha resmi bermitra dengan Pramac Prima Racing sebagai second team di MotoGP 2025, membutuhkan tiga dua pembalap anyar.
Sejauh ini, Monster Energy Yamaha beru memastikan Fabio Quartararo sebagai pembalapnya untuk musim depan. Sedangkan Alex Rins juga belum ada tanda-tanda diperpanjang kontrak.
Sedangkan dengan bergabungnya Pramac Racing, maka dua slot kursi pembalap tak bertuan, masih mecari pemiliknya untuk MotoGP 2025.
Dalam hal ini Fabio Quartararo cawe-cawe alias ikut campur untuk menentuan siapa pembalap yang bergabung dengan skuad Yamaha.
Juara dunia MotoGP 2021 ini menginginkan rider asal Italia, Fabio Di Giannantonio untuk bergabung ke tim Yamaha. Pembalap berjuluk El Diablo ini merekomendasikan sang rider menjadi bagian Pramac Prima.
Faktanya, rider berjuluk Diggia itu tengah diupayakan bertahan di tim Pertamina Enduro VR46 Racing Team milik Valentino Rossi.
Tim berciri khas warna kuning stabilo itu jelas tak ingin kehilangan Diggia, setelah Marco Bezzecchi resmi ke pabrikan Noale, Aprilia.
"Saya rasa Fabio bisa jadi orang yang melakukan pekerjaan dengan sangat baik untuk Yamaha," terang FQ20, dikutip dari laman Crash.
"Saya akan memaksa Yamaha dengan cara saya, karena 10 bulan terakhir dia telah melakukan pekerjaan dengan sangat baik. Saya pun merasa kami membutuhkan rider seperti dia untuk benar-benar mencari kemajuan dalam proyek kami. Saya juga yakin ia bisa memberikan ide-ide bagus," lanjut juara dunia MotoGP 2021 ini.
Di lain sisi, Giannantonio tak memungkiri bahwa ia telah melakukan negosiasi dengan Yamaha, dan bahkan sudah berdiskusi dengan Quartararo.
Baca juga: Jadwal MotoGP Jerman 2024 Hari Ini, Persaingan Marc Marquez dengan Bagnaia dan Jorge Martin
"Jujur saja, saya mensyukuri situasi ini dan berterima kasih kepada Fabio, karena kata-kata seperti itu menyenangkan ketika datang dari seorang rival yang juga seorang teman," tuturnya.
"Bukan rahasia lagi kami bicara dengan Yamaha, tetapi saya juga bicara dengan tim saya. Soal Rencana C, saya tidak bisa bilang. Namun, saya bicara dengan Fabio pekan lalu, bicara soal proyek Yamaha. Saya dalam situasi yang baik, dan saya senang bisa mengambil keputusan soal masa depan saya," terang rider Italia ini.
Sedangkan dari garasi Trackhouse, tim asal Amerika Serikat yang bermitra dengan Aprilia, terancam kehilangan Miguel Oliveira.
Kompatriot Cristiano Ronaldo ini sejatinya masuk kriteria pembalap utama Aprilia, sebelum akhirnya pabrikan Noale tersebut menduetkan Jorge Martin dan Marco Bezzecchi.
Dalam laporan Motorcyclesports, Oliveira sudah tidak nyaman dengan Trackhouse. Diduga masalah utamanya terletak kepada pengembangan motor, yang tak mampu memuaskan hasrat pembalap berkebangsaan Portugal ini.
Secara terang-terangan, Miguel Oliveira menyebut dua tim yang akan dituju untuk MotoGP 2025. Yakni menjadi pembalap Yamaha, atau bergabung ke geng Ducati.
Dalam hal ini, pembalap yang pernah memenangkan GP Mandalika tahun 2022 itu, lebih tertarik untuk menunggangi Desmosedici.
"Menjadi bagian Pramac yang bergabung ke Yamaha merupakan opsi. Namun dalam pengembangan motor kurang," terangnya.
"Ada juga satu atau dua tempat di Ducati yang mungkin juga menarik, tetapi Anda harus menunggu dan melihat," aku Miguel Oliveira.
Sejauh ini, Gresini Racing masih menyisakan satu tempat pembalap yang belum terisi. Sedangkan di VR46, dengan hengkangnya Bezzecchi, dan Diggia yang menjalin kontrak dengan Yamaha, maka tim bentukan Valentino Rossi tersebut mempunyai dua slot pembalap yang lowong.
Daftar Pembalap MotoGP 2025 Terbaru
Aprilia Racing (Aprilia)
-Jorge Martin (kontrak multi-tahunan)
-Marco Bezzecchi (kontrak multi-tahunan)
Ducati Lenovo Team (Ducati)
-Pecco Bagnaia (2026)
-Marc Marquez (2026)
Monster Energy Yamaha (Yamaha)
-Fabio Quartararo (2026)
Kandidat rider kedua: Alex Rins
Red Bull KTM Factory Racing (KTM)
-Pedro Acosta (multi-tahunan)
-Brad Binder (2026)
Repsol Honda (Honda)
-Luca Marini (2025)
Kandidat rider kedua: Joan Mir, Jack Miller
Gresini Racing (Ducati)
-Alex Marquez (2026)
Kandidat: Fermin Aldeguer, Jack Miller, Joan Mir
Red Bull KTM Tech 3 (KTM)
-Maverick Vinales (multi-tahunan)
-Enea Bastianini (multi-tahunan)
LCR Honda Idemitsu-Castrol (Honda)
-Johann Zarco (2025)
Kandidat rider kedua: Takaaki Nakagami, Ai Ogura
Trackhouse Racing (Aprilia)
Kandidat: Joe Roberts, Raul Fernandez, Joan Mir, Miguel Oliveira
Prima Pramac Racing (Yamaha)
Kandidat: Franco Morbidelli, Andrea Iannone, Fabio di Giannantonio
Pertamina Enduro VR46 Racing Team (Ducati)
Kandidat: Franco Morbidelli, Fabio di Giannantonio
(Tribunnews.com/Giri)