Hasil One Pride MMA 81: Juara Interim Flyweight Aditya Ginting Bersiap Lawan Suwardi
Dengan demikian, Aditya Ginting sukses meraih sabuk juara interim kelas flyweight dan akan berhadapan dengan Suwardi.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Acos Abdul Qodir
Meski begitu, Bruce Lee tetap memberikan perlawanan dengan serangan pukulan body shoot.
Baca juga: Kata Fermin Aldeguer soal Gantikan Posisi Marc Marquez di Gresini untuk MotoGP 2025
Pada ronde empat, Aditya Ginting melancarkan pukulan dan berhasil menjatuhkan Billy.
Dalam duel ground kali ini, Aditya mampu mendominasi. Ia berhasil mengontrol lawannya itu sambil melancarkan pukulan bertubi-tubi.
Kondisi tersebut membuat Billy semakin kewalahan menghadapi serangan dari Aditya.
Tidak berhenti sampai di situ, Aditya melakukan percobaan kuncian cekikan rear naked choke. Sayangnya hal itu masih belum berhasil.
Aditya terus memberikan tekanan hingga akhirnya cornerman Billy Pasulatan lempar handuk ke dalam oktagon.
Dengan demikian, Aditya Ginting sukses meraih sabuk juara interim kelas flyweight dan akan berhadapan dengan Suwardi.