Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Tempuh 14 Jam Perjalanan, Ahsan Kecil Rela Pisah dari Orangtua Demi Susul Kevin Sanjaya di PB Djarum

Ahsan menuturkan harus menempuh perjalanan selama 14 jam dari kota asalnya itu ke lokasi audisi lintas pulau dan provinsi.

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Tempuh 14 Jam Perjalanan, Ahsan Kecil Rela Pisah dari Orangtua Demi Susul Kevin Sanjaya di PB Djarum
oln/tribunnews
Laode Muhammad Ahsan (kanan) bersama pelatihnya, Erick Eriawan seusai menjalani laga di Audisi Umum PB Djarum 2024. Demi ikut audisi ini, Ahsan rela berpisah dari orangtuanya selama tiga bulan untuk menjalani pelatihan. 

Untuk kategori putra, Super Tiket diberikan kepada para semifinalis, sementara di kategori putri, peraih Super Tiket yang melenggang ke tahap karantina adalah para finalis di babak turnamen.

Fasilitas ini akan diberikan bagi atlet yang memiliki kriteria tertentu, meski dalam proses seleksi mengalami kekalahan.

Pemain yang mendapat fasilitas ini dianggap tim penilai punya keistimewaan tersendiri terlepas dari hasil turnamen yang mereka dapatkan.

Adapun karantina diselenggarakan selama empat minggu dengan dua kali fase eliminasi, yang bertujuan melihat potensi dan mentalitas atlet.

Mereka yang lolos di tahap karantina akan mendapatkan Djarum Beasiswa Bulutangkis dan bergabung bersama PB Djarum.

 

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas