Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal BWF World Tour Finals 2024: 6 Wakil Indonesia Berjuang di 5 Sektor Berbeda

Indonesia memiliki 6 wakil di 5 sektor berbeda yang akan tampil di BWF World Tour Finals 2024

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Jadwal BWF World Tour Finals 2024: 6 Wakil Indonesia Berjuang di 5 Sektor Berbeda
PBSI/Badmintonphoto/Yohan Nonotte
Jonatan Christie menjadi salah satu wakil Indonesia yang akan tampil di jadwal BWF World Tour Finals 2024 yang dimulai 11-15 Desember 2024 mendatang di Hangzhou, China. 

TRIBUNNEWS.COM - Indonesia memiliki 6 wakil yang akan bertanding sesuai jadwal BWF World Tour Finals 2024.

Jadwal BWF World Tour Finals 2024 akan dimulai pada 11-15 Desember mendatang.

Keenam wakil Indonesia yang akan tampil di BWF World Tour Finals 2024 itu tersebar di semua sektor yang dipertandingkan.

Dari nomor tunggal putra, Indonesia memiliki Jonatan Christie.

Kelolosan Jonatan Christie sebagai wakil Indonesia juga tak kalah dramatis.

Ia menjadi pebulu tangkis terakhir yang memastikan tiket kelolosan ke ajang bergengsi satu ini.

Jojo, sapaan Jonatan Christie, lolos ke BWF World Tour Finals setelah mencapai babak final China Masters 2024 lalu.

Berita Rekomendasi

Beralih ke sektor tunggal putri, ada Gregoria Mariska Tunjung.

Jorji akan berjibaku menghadapi para pesaingnya yang tak bisa dianggap remeh.

Baca juga: BWF World Tour Finals 2024 Panggung Reuni Dua Peraih Medali Olimpiade, Lee/Wang & Chen/Jia Comeback

Pebulutangkis Indonesia Jonatan Christie bertanding melawan wakil dari Malaysia Leong Jun Hao pada babak 32 besar Indonesia Open 2024 di Istora Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (5/6/2024). Jonatan Christie kandas dalam rubber game, pada gim pertama dengan skor 13-21, gim kedua 21-16 dan gim ketiga 12-21. Tribunnews/Jeprima
Pebulutangkis Indonesia Jonatan Christie bertanding melawan wakil dari Malaysia Leong Jun Hao pada babak 32 besar Indonesia Open 2024 di Istora Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (5/6/2024). Jonatan Christie kandas dalam rubber game, pada gim pertama dengan skor 13-21, gim kedua 21-16 dan gim ketiga 12-21. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Sosok An Se-young menjadi batu sandungan terbesar bagi para pebulu tangkis putri ini nantinya.

Beralih ke sektor ganda putra, Indonesia sedikit jemawa.

Pasalnya di sektor ini, Merah Putih akan memiliki dua perwakilan.

Ganda putra pertama yang memastikan diri lolos adalah Fajar Alfian/Rian Ardianto.

Fajar/Rian melenggang cukup mulus ke BWF World Tour Finals 2024 lewat hasil cukup konsisten sepanjang tahun.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas