Morgan De Sanctis Tantang Fernando Llorente Cs
I Giallorossi merupakan tim dengan pertahanan terbaik sejauh ini, baru kemasukan tujuh gol.
Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Ade Mayasanto
Laporan Wartawan Tribunnews.com Deodatus S Pradipto
TRIBUNNEWS.COM - Duel antara Juventus dan AS Roma akan menjadi laga yang menarik. I Giallorossi merupakan tim dengan pertahanan terbaik sejauh ini, baru kemasukan tujuh gol. Sementara itu Juventus merupakan tim tertajam dengan torehan 39 gol.
Penjaga gawang AS Roma, Morgan De Sanctis, menegaskan timnya sudah siap menghadirkan kesulitan bagi Juventus. Menurut De Sanctis, timnya sedang berada dalam performa yang bagus.
"Laga ini tidak mudah bagi kami, tapi tidak mudah juga bagi mereka. Kami harus fokus menunjukkan kemampuan terbaik karena lima angka merupakan selisih yang besar dan tidak boleh lebih besar lagi," tegas eks Napoli tersebut kepada Roma Channel.
Namun, keyakinan tinggi juga ditunjukkan oleh kubu Juventus. Penyerang Fernando Llorente mengatakan saat ini timnya semakin konsisten.
Seperti dilansir Football Italia, pemain asal Spanyol tersebut mengatakan timnya akan memberikan kemampuan terbaik dan sudah siap menghadapi pertandingan besar melawan AS Roma.
Bek Juventus Leonardo Bonucci mengatakan performa timnya di Serie A semakin bagus setelah menelan kekalahan 2-4 dari Fiorentina, Oktober silam, satu-satunya dialami Juventus hingga pekan ke-17.
Namun demikian Bonucci tetap mewaspadai AS Roma. Menurut Bonucci, Francesco Totti dkk akan berusaha sekeras mungkin untuk mengalahkan timnya demi menjaga jarak.
"Beberapa tahun terakhir Roma tampil lebih buruk dari yang mereka harapkan, tapi musim ini mereka kembali ke papan atas. Mereka akan melakukan segalanya untuk mengalahkan Juventus yang sampai sekarang terbukti menjadi satu-satunya tim raksasa," kata Bonucci di Juventus TV.
Lini depan Juventus akan semakin berbahaya karena penyerang Carlos Tevez kemungkinan besar bisa bermain setelah kembali dari negaranya, Argentina. Maestro lini tengah Andrea Pirlo juga sudah fit.
"Carlos Tevez adalah pemain kelas dunia, namun sejauh ini kami telah membuktikan bahwa kami adalah tim yang tidak pernah menyerah," tegas Castan.