Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Italia vs Spanyol Jelang ke Brasil

Dalam dua bulan ke depan laga antara Spanyol dan Italia akan kembali tersaji bagi penikmat pecinta sepak bola

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Italia vs Spanyol Jelang ke Brasil
zimbio.com
Cesare Prandelli dan pemain Italia 

TRIBUNNEWS.COM, MADRID - Dalam dua bulan ke depan, laga antara Spanyol dan Italia akan kembali tersaji bagi penikmat pecinta sepak bola. Tentu ini akan menjadi pertandingan persahabatan jelang turnamen akbar Piala Dunia mendatang.

Berdasarkan laporan Football Italia, La Furia Roja akan menjamu Andrea Pirlo cs di Vincente Calderon, stadion milik Atletico Madrid.

Sebelumnya, Italia sempat menolak terselenggaranya laga ini. Cesare Prandelli sebagai pelatih Gli Azzurri beranggapan skuadnya tak butuh bertemu meladeni Spanyol sebanyak empat kali dalam tiga tahun.

Kedua kubu memang terbilang cukup sering bertemu dalam turnamen resmi. Teranyar, mereka saling berjibaku pada semifinal Piala Konfederasi 2013 di Brasil lalu di mana Italia harus kalah melalui adu penalti.

Terkait laga persahabatan pada Maret mendatang, Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) dikabarkan sudah merilis rincian jadwalnya. Hal ini pula sudah mendapat persetujuan dari Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF).

Duniasoccer/Keke

Berita Rekomendasi
Sumber: Duniasoccer.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Brighton
13
6
5
2
22
17
5
23
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
4
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
5
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas