Rio Ferdinand Jadi Koki
Bek Manchester United Rio Ferdinand, tampaknya sudah punya profesi baru jika kelak pensiun.
Penulis: Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM - Bek Manchester United Rio Ferdinand, tampaknya sudah punya profesi baru jika kelak pensiun. Karier baru tersebut adalah menjadi juru masak alias koki di sebuah restoran makan.
Penjaga gawang Manchester United David de Gea, bahkan memposting di Twitter, saat bek berusia 35 tahun sedang berada di restoran. Rio Ferdinand memakai topi koki berwarna kuning.
“Kami mempunyai koki baru,” kicau David De Gea seperti dilansir Daily Mail.
Rio Ferdinand telah bermain di MU sejak 2002. Melihat usia yang sudah tidak muda lagi, kakak kandung Anton Ferdinand kemungkinan akan memutuskan pensiun dalam kurun waktu satu atau dua tahun ke depan. (*)
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.