Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Alasan Arema Cronus Batalkan Uji Coba Lawan Liverpool U-21

Singo Edan harus menolak undangan laga pramusim seperti Piala Gubernur Jatim dan uji coba melawan Liverpool U-21 demi sebuah prioritas, apa itu?

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Alasan Arema Cronus Batalkan Uji Coba Lawan Liverpool U-21
Iwan Setiawan/Bolanews
Skuat Arema Cronus berlatih. 

TRIBUNNEWS.COM - Arema Cronus mengagendakan program training center (TC) lebih cepat karena tim pelatih memilih program itu dilangsungkan pada 3-8 Januari. Untuk lokasi, Yogjakarta atau Batu, Malang, masih dipertimbangkan.

"Kami ingin persiapan lebih matang, itulah mengapa pemusatan latihan dengan program pembentukan karakter dibuat lebih awal," kata Ruddy Widodo, General Manager Arema Cronus.

Di dua musim terakhir, tim berjuluk Singo Edan itu menggelar TC seminggu jelang kompetisi LSI diputar. Namun, dengan dipercepatnya pemusatan latihan, Arema harus rela mengurangi agenda uji coba.

Bisa dikatakan, Singo Edan harus menolak undangan laga pramusim seperti Piala Gubernur Jatim dan uji coba melawan Liverpool U-21 (7/1/2014), demi mengosongkan jadwal untuk pemusatan latihan.

"Tidak masalah kalau uji coba pramusim dikurangi. Memang itu harapan kami karena musim lalu Arema terlalu banyak uji coba sehingga hasilnya kurang maksimal di kompetisi," kata Suharno, Pelatih Arema.

Khusus untuk Piala Gubernur Jatim, Panpel turnamen cukup menyayangkan absennya Arema lantaran Singo Edan adalah juara bertahan.

Berita Rekomendasi
Sumber: Bolanews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas