Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Blaise Matuidi Yakin PSG Kembali Ditakuti Lawan

"Kami punya komitmen sama besarnya di empat kompetisi tersebut. Kami terus membaik sejak memasuki tahun baru," kata Matuidi.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Blaise Matuidi Yakin PSG Kembali Ditakuti Lawan
Blaise Matuidi 

TRIBUNNEWS.COM - Paris saint-germain bertemu AS Monaco di perempat final Piala Prancis. Di babak 16 besar, PSG mengalahkan Nantes dengan skor 2-0 sementara Monaco menekuk Rennes 3-1.

Gelandang serang PSG Blaise Matuidi yakin timnya kini kembali ditakuti lawan setelah mengemas tujuh laga tak terkalahkan secara beruntun. Meski saat ini PSG harus bertarung di empat kompetisi berbeda, hal itu tidak akan mengurangi kekuatan timnya. Pasukan Laurent Blanc itu bermain di Liga Prancis, Piala Liga, Piala Prancis dan Liga Champions.

"Kami punya komitmen sama besarnya di empat kompetisi tersebut. Kami terus membaik sejak memasuki tahun baru," kata Matuidi.

"Kami memiliki staf dan tim yang sangat bagus. Saat ini, siapa pun bakal kesulitan jika melawan PSG. Kami telah menemukan kembali kekuatan yang menakutkan bagi siapa pun," imbuhnya.

Dua gol kemenangan PSG atas Nantes masing-masing disumbang oleh Edison Cavani di menit ke-18 dan Yohan Cabaye di menit ke-34. PSG, yang menembus final Piala Liga Prancis, harus berpikir keras untuk menjinakkan AS Monaco.

Cabaye menyebut laga melawan Monaco bakal menjadi laga yang sangat seru. Kedua tim sudah mengetahui kekuatan dan kelemahan masing-masing. "Tapi hasil undian memastikan kami bermain di kandang sendiri dan itu akan menjadi keuntungan besar," kata Cabaye. sna

Baca Selengkapnya di Harian Super Ball, Jumat (13/2/2015)

BERITA TERKAIT
Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas