Indra Sjafri Ingin Cetak Pemain Timnas
Di masa kontrak lima tahun di Bali United Pusam, Indra akan berusaha total membina anak asuhnya agar bisa memperkuat Tim Merah Putih.
Penulis: Sigit Nugroho
Editor: Dewi Pratiwi
Laporan Wartawan Harian Super Ball, Sigit Nugroho
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Pelatih Bali United Pusam, Indra Sjafrie memiliki tujuan utama di masa kepelatihannya, yaitu bisa mencetak pemain-pemain hebat yang bisa memperkuat Timnas Indonesia.
"Konsep kepelatihan saya adalah bermuara pada Timnas. Semua pemain di klub tentunya endingnya adalah mengirim pemain ke Timnas. Jadi bukan hanya fokus memenangkan laga di LSI saja, tetapi bagaimana caranya agar bisa mengirimkan banyak pemain ke Timnas," tutur Indra kepada Harian Super Ball, Senin (23/3/2015).
Di masa kontrak lima tahun di Serdadu Tridatu, julukan Bali United Pusam, Indra akan berusaha total membina anak asuhnya agar bisa memperkuat Tim Merah Putih. "Selain fokus mewujudkan target tim untuk bisa bertahan di Liga Super Indonesia (LSI), saya juga punya target bisa mencetak pemain hebat untuk Timnas," ucap Indra.
Menurut Indra, konsep itu seharusnya sudah dimiliki dan menjadi target utama pelatih-pelatih lainnya. "Konsep dan filosofi pelatih kita harus di rubah. Kita harus bisa mencetak pemain-pemain yang mengharumkan nama bangsa melalui Timnas. Oleh karena itu, pembinaan di dalam sebuah tim perlu dilakukan sejak dini," ujar Indra.
Pentingnya Timnas di dalam persepakbolaan, harus didahulukan. Bahkan menurut Indra, sebelum jadwal kompetisi LSI digelar seharusnya PSSI menunjuk pelatih Timnas terlebih dulu.
Dengan demikian, pelatih Timnas bisa intensif memantau perkembangan pemain yang tampil di LSI. "Jika pemantauan pemain bisa dilaakukan sejak awal kompetisi sampai akhir kompetisi, maka pelatih bisa benar-benar mendapatkan pemain Timnas yang benar-benar bagus. Ini menjadi bagian dari faktor kesuksesan Timnas di masa depan," jelas Indra.