Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Davy De Fauw dan Bruno Gama Sama-sama Yakin Timnya Lolos

Gana yang berasal dari Portugal ini menegaskan bahwa timnya memiliki pemain-pemain bagus dan bisa memainkan bola dengan baik.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Davy De Fauw dan Bruno Gama Sama-sama Yakin Timnya Lolos
ist
Bruno Gama 

TRIBUNNEWS.COM - Meski akan menjalani laga berat karena harus membobol gawang tuan rumah Dnipro, bek Club Brugge Davy De Fauw tetap yakin timnya akan lolos ke semifinal Liga Europa 2014-2015.

De Fauw dan kawan-kawan melakoni laga kedua perempat final di Kiev, Ukraina, Jumat (24/4/2015), setelah mereka hanya mampu meraih hasil imbang tanpa gol saat menjamu Dnipro, pekan lalu.

Brugge gagal memanfaatkan sejumlah peluang yang mereka dapatkan saat tampil di depan pendukung sendiri. Namun, hasil imbang 1-1 di Kiev dini nanti sudah cukup untuk mengantarkan wakil dari Belgia ini maju ke babak empat besar atau semifinal.

"Apa yang sudah kami lakukan pada pertandingan pertama tidak lah buruk," kata De Fauw. "Saya tetap memberikan peluang 60 persen untuk kami lolos ke putaran berikutnya."

"Kami hanya perlu mencetak satu gol saja dan saya yakin kami sanggup melakukannya," tambah bek kanan asal Belgia ini.

Pemain sayap Dnipo Bruno Gama tak mau kalah gertak. Pemain asal Portugal ini menegaskan bahwa timnya memiliki pemain-pemain bagus dan bisa memainkan bola dengan baik.

"Ya, kami kuat, tetapi kami juga bisa bermain bagus," tegas pemain berusia 27 tahun ini.

BERITA TERKAIT

Baca Selengkapnya di Harian Super Ball, Kamis (23/4/2015)

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas