Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Wasit Kompetisi Torabika Soccer Championship Akan Berbusana Kasual

Pada Torabika Soccer Championship (TSC) wasit yang memimpin laga akan mengenakan busana yang lebih santai atau kasual.

Penulis: Fahdi Fahlevi
zoom-in Wasit Kompetisi Torabika Soccer Championship Akan Berbusana Kasual
Tribunnews.com
Model memperagakan jersey wasit TSC pada acara grand launching Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta, Senin (18/4/2016). 

TRIBUNNEWS.COM - Pertandingan sepakbola kompetisi Torabika Soccer Championship (TSC) akan dipimpin oleh wasit tidak lagi berpenampilan serius. Pada ajang ini wasit akan mengenakan busana yang lebih santai atau kasual.

Jika pada ajang kompetisi atau turnamen lain wasit biasanya mengenakan seragam hitam polos atau kuning. Wasit yang memimpin laga TSC akan menggunakan seragam berwarna hitam, putih, dan oranye dengan motif hitam dan oranye.

Ukuran jersey para wasit ini juga akan dibuat lebih body fit atau pas di tubuh para sang pengadil lapangan ini. Sehingga menimbulkan kesan gagah para wasit.

Jersey klub wasit pada ajang ini akan didukung oleh perusahaan olahraga Joma.

Ajang TSC akan mulai diselenggarakan pada 29 April 2016. Kick off akan digelar 29 April di Papua dan mempertemukan Persipura Jayapura vs Persija Jakarta di Stadion Mandala, Jayapura.

Kompetisi tersebut akan diikuti sebanyak 18 klub papan atas Indonesia yakni Arema Cronus, Bali United, Barito Putera, Bhayangkara Surabaya United, Madura United, Mitra Kukar, Persegres Gresik, Persela Lamongan Persib Bandung, Persija Jakarta, Perseru Serui, Persipura Jayapura, Persiba Balikpapan, PS TNI, PSM Makassar, Pusamania Borneo FC, Semen Padang, dan Sriwijaya FC.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
15
10
5
0
28
11
17
35
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
PSM Makasar
16
6
9
1
22
13
9
27
5
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas