Kolbeinn Sigthorsson antarkan Islandia ke Babak Perempat Final Usai Gilas Inggris 2-1
Islandia secara mengejutkan mampu mempermalukan Inggris dengan skor 2-1.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, NICE - Timnas Islandia secara mengejutkan mampu mempermalukan Inggris dengan skor 2-1.
Inggris lebih dulu membuka keunggulan lewat eksekusi penalti Wayne Rooney pada menit keempat.
Penalti itu diberikan wasit Damir Skomina usai Raheem Sterling dijegal kiper Islandia, Hannes Halldorsson.
Islandia hanya butuh waktu dua menit untuk mencetak gol balasan.
Memanfaatkan umpan Kari Arnason, Ragnar Sigurdsson menceploskan bola ke gawang Joe Hart dari jarak dekat.
Islandia berbalik unggul usai Kolbeinn Sigthorsson mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-18.
Dengan menerima umpan pandek Jon Dadi Bodvarsson, Sigthorsson, melepas tembakan di tengah kepungan para pemain Inggris.
Hingga peluit panjang dibunyikan, keunggulan 2-1 Islandia tidak berubah.
Laga kedua tim dihelat di Allianz Riviera, Nice pada Selasa (28/6/2016).
Dengan kemenangan itu, Islandia akan berhadapan dengan Prancis di fase delapan besar.