Belum Kantongi Tiket Pesawat, PBFC Terancam Kalah WO
Presiden PBFC, Nabil Husein Said Amin telah melakukan komunikasi dengan PT GTS untuk memundurkan jadwal laga, tapi permintaan tersebut ditolak.
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM - Pusamania Borneo FC (PBFC) kabarnya belum mendapat tiket pesat menuju markas Perseru Serui di Stadion Marora, Kepulauan Yapen, Papua Barat.
Kedatangan tim Pesut Etam ke Indonesia bagian timur untuk melakoni laga pekan ke-13 Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 yang digelar Minggu (31/7/2016).
Hal ini membuat Presiden PBFC, Nabil Husein Said Amin khawatir lantaran timnya kemungkinan bakal kalah walkout (WO).
Disebutkan dalam laman resmi klub bahwa Nabil telah melakukan komunikasi dengan PT GTS selaku operator kompetisi ISC untuk memundurkan jadwal pertandingan.
"Situasi ini tidak kami inginkan makanya kami minta kebijaksaan PT GTS tapi mereka berbeda pandangan dengan berbagai alasan, oleh sebab itu jika kita tidak datang, kita katanya bakal dinyatakan kalah WO," ucap Nabil.
"Terus terang kamipun tidak ingin dihadapkan dengan kondisi seperti ini, saya juga bingung aturan sama sekali tidak bisa diubah terhadap kami, sementara di tempat lain ada pertandingan yang diundur dengan alasan situasional juga," keluhnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.