Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Claude Puel Kecewa dengan Hasil Imbang

Kata Puel, timnya mendominasi permainan tapi tidak klinikal di depan gawang lawan, terutama di babak pertama

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Claude Puel Kecewa dengan Hasil Imbang
Harian Super Ball
Harian Super Ball edisi Senin (15/8/2016) halaman 5 

TRIBUNNEWS.COM - Claude Puel dan Walter Mazzari sama-sama pelatih baru di Liga Inggris, dan debut di kompetisi ini di pertandingan yang sama.

Hanya saja tingkat kepuasan yang diperoleh keduanya ternyata sangat berbeda.

Puel adalah pelatih baru Southampton, yang menggantikan Ronald Koeman. Sementara Mazzari adalah pelatih baru yang menggantikan Quique Sanchez di Watford.

Keduanya bertemu pada laga Southampton kontra Watford di Saint Mary Stadium di Southampton, yang berakhir 1-1.

Puel mengaku sangat kecewa dengan hasil 1-1 itu, sebab timnya mendominasi permainan tapi tidak klinikal di depan gawang lawan, terutama di babak pertama.

"Di babak pertamakami banyak memainkan bola, tapi tidak membuat peluang. Tidak ada pemain yang berlari ke depan. Pokoknya babak pertama itu bukan bermain bola," ujar Puel yang dikutip Echo.

Entah apa yang dilakukan pelatih asal Prancis itu kepada pemainnya saat turun minum, sebab permainan Southampton berubah lebih baik di babak kedua. Bahkan Nathan redmond berhasil menyamakan kedudukan di menit 56.59.

BERITA TERKAIT

"Di babak kedua pemain lebih aktif dalam meminta bola, dan memberikan solusi bagi rekannya yang sedang membawa bola. Permainan berjalan dengan baik," katanya yang dikutip Observer.

Baca Selengkapnya Hanya di HARIAN SUPER BALL, Senin (15/8/2016)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas