Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Menang Dramatis atas La Coruna, Real Madrid Sudah Tak Terkalahkan dalam 35 Laga

Berkat kemenangan tersebut, Madrid makin nyaman di puncak klasemen dengan raihan 37 poin

Editor: Ravianto
zoom-in Menang Dramatis atas La Coruna, Real Madrid Sudah Tak Terkalahkan dalam 35 Laga
afp/getty/dailymail
Selebrasi Sergio Ramos setelah mencetak gol ke gawang Deportivo La Coruna. 

TRIBUNNEWS.COM, MADRID - Real Madrid meraih kemenangan dramatis 3-2 saat menjamu Deportivo La Coruna dalam laga pekan ke-15 La Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Minggu dini hari WIB.

Kemenangan Madrid diraih berkat gol Sergio Ramos di menit 90+2.

Ramos melompat paling tinggi di antara kerumunan pemain La Coruna untuk menanduk masuk bola sepak pojok Toni Kroos.

Kemenangan ini memastikan Madrid tak terkalahkan dalam 35 laga terakhir, rekor baru untuk klub.

Madrid sempat membuka keunggulan lewat Alvaro Morata pada menit 50, namun harus tertinggal 1-2 dari tim tamu lantaran dua gol yang dicetak Joselu dalam kurun tempo tiga menit, menit 63 dan 65.

Pemain pengganti, Mariano, yang masuk menit 72 menggantikan Isco, mencetak gol debutnya bersama Madrid untuk menyamakan kedudukan 2-2 pada menit 84.

Sepanjang pertandingan Madrid tampil dominan dengan menguasai 64 persen pengendalian bola dan melepaskan 17 percobaan tembakan yang lima di antaranya menemui sasaran.

Berita Rekomendasi

Berkat kemenangan tersebut, Madrid makin nyaman di puncak klasemen dengan raihan 37 poin dan terpaut enam poin jauhnya dari pesaing terdekat mereka, Barcelona (31), di urutan kedua, sedangkan Deportivo (13) tak beranjak dari peringkat ke-16.(*)

Susunan pemain kedua tim seturut laman resmi La Liga Spanyol:
Real Madrid (4-2-3-1):
Keylor Navas (PG); Danilo (Marcelo), Pepe, Sergio Ramos, Nacho; Casemiro, Toni Kroos; Marco Asensio (Lucas Vazquez), Isco (Mariano), James Rodriguez; Alvaro Morata
Pelatih: Zinedine Zidane

Deportivo La Coruna (4-2-3-1): Przemyslaw Tyton (PG); Juanfran, Raul Albentosa, Sidnei, Fernando Navarro; Guilherme, Celso Borges; Carles Gil, Emre Colak (Joselu), Ryan Babel (Faycal Fajr); Florin Andone (Pedro Mosquera)
Pelatih: Gaizka Garitano

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
14
11
1
2
42
14
28
34
2
Real Madrid
13
9
3
1
28
11
17
30
3
Atlético Madrid
14
8
5
1
21
8
13
29
4
Villarreal
13
7
4
2
25
21
4
25
5
Athletic Club
14
6
5
3
20
13
7
23
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas