Ezra Walian Tinggalkan Almere City, Ini Klub Barunya
Ezra Walian bermain lebih baik agar bisa mempersembahkan prsetasi untuk Timnas U-23 Indonesia.
Editor: Taufik Batubara
TRIBUNNEWS.COM - Penyerang naturalisasi Indonesia, Ezra Walian, dipastikan tidak akan memperkuat Almere City pada kompetisi kasta kedua Liga Belanda untuk musim depan.
Pihak Almere City resmi meminjamkan penyerang berusia 20 tahun it ke RKC Waalwijk FC yang juga bermain di kasta kedua Liga Belanda.
Kepastian itu disampaikan Manajer Ezra, Wide Putra, saat dihubungi SuperBall.id, Selasa (31/7/2018).
Wide Putra mengatakan, kepindahan Ezra Walian dari Almere City ke RKC Waalwijk FC sudah dilakukan Senin (30/7/2018) malam.
"Ezra sudah tidak di Almere City lagi, semalam dia resmi dipinjamkan ke RKC Waalwijk," jelas Wide Putra.
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.