Borneo FC Sedang Dekati Mantan Gelandang AC Milan Nigel de Jong?
Klub Liga 1, Borneo FC, tiba-tiba saja dikabarkan bakal mendatangkan gelandang asal Belanda Nigel de Jong.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Klub Liga 1, Borneo FC, tiba-tiba saja dikabarkan bakal mendatangkan gelandang asal Belanda Nigel de Jong.
Hal tersebut muncul karena unggahan bos Borneo FC, Nabil Husein, beberapa waktu yang lalu.
Nabil Husein tiba-tiba saja mengunggah jersey dengan nama De Jong melalui Instastory-nya.
Ia juga menyematkan akun Instagram Nigel de Jong dalam unggahan tersebut.
Jika menilik pada pernyataan resmi Borneo FC beberapa waktu yang lalu, klub berjuluk Pesut Etam itu memang menyatakan sedang membidik para pemain dari Eropa dan Brasil.
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Borneo FC, mereka mengonfirmasi sedang membidik pemain dari Eropa tepatnya Belanda.
Tentu De Jong yang memang berasal dari Belanda sesuai dengan kriteria tersebut.
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.