Prediksi Line-Up Barito Putera vs Bhayangkara FC Liga 1 2019, Menanti Kembali Ketajaman Rafael Silva
Laksar Antasari, Julukan Barito Putera tentu berharap kembali ketajaman penyerang andalannya, Rafael da Silva guna membobol jala gawang Bhayangkara FC
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Dalam mencari komposisi pemain, Paul menuntut para pemainnya bermain baik agar pola permainan Bhayangkara bisa segera kelihatan.
"Saya belum tahu kemampuan pemain-pemain saya, tetapi para pemain harus tampil perform kalau mau main di pertandingan selanjutnya," kata pelatih berkebangsaan Irlandia Utara itu.
Baca: Barito Putera Resmi Rekrut Djajang Nurdjaman dan Pemain Asal Jepang
Baca: Buntut Pelemparan Bus Persib Bandung, Polisi Ancam Tak Berikan Izin Pertandingan, Singgung Persija
Pelatih Bhayangkara, Paul Munster berharap para pemainnya bisa meneruskan performa impresifnya di pekan sebelumnya bisa berlanjut lagi ketika menghadapi Barito Putera.
Pada pekan sebelumnya, Bhayangkara FC bermain imbang 0-0 atas Bali United, Paul Munster melihat ada perkembangan positif dari segi permainan tim.
Karena permainan tim berjuluk The Guardians tersebut ada peningkatan dan bisa mengimbangi pemuncak klasemen.
Kini, menghadapi Barito Putera, Munster ingin hasil yang maksimal guna meraih kemenangan untuk memperbaiki posisi di klasemen.
Apalagi setiap pertandingan ia ingin para pemain dapat tampil sesuai performa maksimal.
"Saya sudah menganalisa lawan (Barito Putera) dan juga menganalisa cara kita bermain. Pada laga pertama (melawan Bali United), saya cukup puas dan kita tinggal meneruskan progres kemarin," ujar Munster.
Selain itu, Paul Munster mengakui sudah mengantongi kekuatan Barito Putera, ia pun telah menganalisa permainan tim tuan rumah.
"Saya sudah melihat dan tentu saja menganalisa permainan Barito. Mereka punya pelatih baru dan mungkin juga sistem baru," kata Paul Munster.
"Tapi kita sudah punya gambaran permainan mereka dan analisis yang saya dapat tidak akan saya beberkan di sini, karena itu lebih untuk ke tim saya sendiri. Tujuan tim kita datang ke sini pun untuk mendapatkan kemenangan," tuturnya.
Baca: Persija Jakarta Datangkan Eks Bhayangkara FC, Lepas Yogi Rahardian dan Yan Pieter Nasadit
Bermain dikandang sendiri, tim Barito Putera memiliki modal kuat untuk meraih poin maksimal dalam laga nanti melawan Bhayangkara FC.
Pasalnya, dua pertandingan terakhir Rizky Pora dan kawan-kawan mampu memetik empat poin.
Ditambah lagi, kedua pertandingan itu berlangsung di markas lawan, yakni Semen Padang dan Madura United.