Manchester United Ingin Sodori Kontrak Jebolan Akademi dari Barcelona
Gomes cukup lama berada di akademi United, yaitu sejak berumur enam tahun.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Manchester United kini dikabarkan tengah membuka pembicaraan kontrak dengan pemain jebolan akademi, Angel Gomes.
Pemain jebolan akademi Manchester United, Angel Gomes, membukukan penampilan perdana bagi Manchester Unitedpada musim 2019-2020.
Catatan tersebut ia torehkan kala Man United memenangi laga kontra Astana 1-0 di ajang Liga Europa 2019-2020, Kamis (19/9/2019).
Berkat penampilannya tersebut, pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, menaruh harapan besar pada Gomes.
Gomes cukup lama berada di akademi United, yaitu sejak berumur enam tahun.
Namun, kontrak Angel Gomes bakal usai pada musim panas 2020.
Hal itu membuat klub besar Eropa mulai ancang-ancang untuk mendatangkan Gomes.
Seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror, salah satu klub yang ingin merekrut Gomes adalah Barcelona.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.