Malaysia Vs Indonesia: Gawang Garuda Bobol Oleh Tendangan Indah Safawi Rasid
Safawi Rasid dengan tendangan kaki kiri membobol gawang M Ridho lewat sebuah bola melengkung. Skor 1-0.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Sebuah pelanggaran dari kapten Timnas Indonesia, Yanto Basna di menit ke-29 berujung pada gol indah buat Timnas Malaysia dalam dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G, Selasa (19/11/2019).
Eksekusi tendangan bebas yang diambil pemain berbakat Malaysia, Safawi Rasid berujung gol yang membuat Harimau Malaya unggul di menit ke-30 dalam laga tersebut.
Safawi Rasid dengan tendangan kaki kiri membobol gawang M Ridho lewat sebuah bola melengkung. Skor 1-0.
Timnas Indonesia menghadapi timnas Malaysia di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur.
Dalam laga kali ini skuad Garuda tidak akan ditemani pelatih kepala, Simon McMenemy.
Sebagai gantinya, asisten pelatih Yeyen Tumena akan menjadi pemimpin Septian David dkk.
Yeyen juga akan ditemani dua asisten pelatih lainnya, yakni Joko Susilo dan Alan Haviludin.
Menghadapi Malaysia, Yeyen Tumena memilih menggunakan formasi 4-3-3.
Ditantang Berkelahi Edison Cavani, Lionel Messi Jawab Lewat Tiga Kata
Terlibat Insiden dengan Lionel Messi, Pelatih Brasil: Dia Menyuruh Saya Menutup Mulut
Dua Laga Berat Menanti Persib di Akhir November: Bersua Si Raja Kandang, Maung Tantang Rekor Buruk
Rapor Tim-Tim Elite Liga 1: Persib-Persija Moncer di Tengah Jebloknya Empat Tim Papan Atas Liga 1
Bawa Efek Positif, Edson Tavares Masih Punya 5 PR Besar di Persija
Arema FC Vs Persija Jakarta: Bawa Skuat Terbaik, Edson Tavares Siapkan Pemain Berbeda