Indikasikan Bertahan di PSG, Leonardo Puji Kedewasaan Berpikir Neymar
Leonardo melayangkan pujian terhadap kedewasaan berpikir Neymar ditengah berbagai spekulasi yang mengaitkannya dengan kepergiannya di pasar transfer.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Pravitri Retno W
Disinggung terkait beberapa fans menganggap Neymar sebagai pemain yang egois ketika bermain di atas lapangan.
Neymar menegaskan hanya sedikit orang yang benar-benar tahu kepribadiannya.
"Saya tidak pernah bermain menjadi nomor satu. saya hanya bermain karena saya suka sepak bola saja," kata Neymar.
"Saya merasa senang saat bermain sepak bola, dan setiap kali saya berada di lapangan maka saya akan selalu memberikan seratus persen," jelasnya.
Pemain berkebangsaan Brasil itu mengutarakan bahwa seorang pemimpin adalah seseorang yang harus membantu timnya untuk meraih kemenangan.
Ia juga menegaskan tidak ada pemain yang sempurna, setiap orang memiliki kesalahan mereka.
"Seorang pemimpin adalah seseorang yang harus mampu memimpin timnya meraih kemenangan," tegas pemain yang berposisi winger tersebut.
Neymar menganggap untuk menjadi seorang pemimpin juga tidak selalu diperankan sebagai kapten tim atau pencetak gol utama.
"Setiap orang memiliki cara mereka sendiri untuk menjadi seorang pemimpin dan memiliki kebijaksanaan mereka sendiri," beber Neymar.
Mantan pemain Blaugrana itu juga mengatakan hanya orang tua dan teman dekatnya yang mampu mengenal secara baik dirinya.
"Hanya sedikit orang yang benar-benar tahu sosok Neymar yang asli, hanya orang tuaku dan teman-temanku serta terkadang yang dilihat orang adalah sesuatu yang sangat berbeda," jelasnya.
Pemain berusia 27 tahun tersebut resmi menjadi pemain Paris Saint-Germain setelah menuntaskan transfernya dari Barcelona dengan nominal fantastis yakni 222 juta euro pada dua tahun lalu.
(Tribunnews/Dwi Setiawan)