Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Ketua Askot PSSI Depok Pastikan RedBull Depok FC Belum Terdaftar Sebagai Kontestan Liga 3

Ketua Asosiasi Kota (Askot) PSSI Depok, Meiyadi Rakasiwi mengkonfirmasi pihaknya belum tahu menahu perihal keberadaan klub RedBull Depok FC.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Gigih
zoom-in Ketua Askot PSSI Depok Pastikan RedBull Depok FC Belum Terdaftar Sebagai Kontestan Liga 3
Instagram @RedBulldepokfc
RedBull Depok FC 

Berikut beberapa tanggapan warga net terkait hadirnya RedBull Depok FC.

@stdsarkara, Ini beneran bang???

@yoesoeffffff, Wah apakah calon penguasa Liga Indonesia klub Model Bali, Persebaya, Persija, Persib, Persipura Ama Arema harus was was ini.

@akbarnrfl, gua bakal jadi fans RB depok ni.

@duwi.prasetyaa, Moga aja kya redbull2 di luar negri.

Gelar Liga 3 sendiri musim lalu berhasi diraih oleh Persijap Jepara yang musim ini berhasil naik ke kasta Liga 2 2020.

Seperti diketahui Laskar Kalinyamat julukan Persijap mengalahkan PSKC Cimahi dengan skor 3-1 pada partai final di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Minggu (29/12) sore.

BERITA TERKAIT

Adapun 5 tim Liga 3 lainnya yang berhak promosi ke Liga 2 2020 ialah PSKC Cimahi, PS AS Abadi, dan Persekat Tegal, Putra Sinar Giri, dan Persigo Semeru.

Sementara itu Redbull sendiri merupakan salah satu perusahaan kenamaan asal Austria yang merambah menjadi sponsor klub sepak bola.

Dua tim besar yang telah merasakan kucuran dananya ialah RedBull Salzburg di kompetisi Bundesliga Austria dan Redbull Leipzig di Bundesliga Jerman.

Pada tahun 2009 RedBull mengakuisisi klub yang berkompetisi di divisi 5 Liga Jerman, SSV Markranstaedt, untuk kemudian diubah dan diganti namanya menjadi RB Leipzig (RasenBallsport Leipzig).

Langkah lainnya yakni mengubah stadion Zentral tempat Piala Dunia 2006 dengan nama baru hingga digunakan saat ini menjadi Red Bull Arena (sama seperti nama stadion Red Bull Salzburg ataupun New York Red Bull).

Leipzig sendiri saat ini berhasil membuktikan kapasitasnya di kompetisi teratas Liga Jerman.

(Tribunnews.com/Ipunk) (Superball.id/ Aulli Reza Atmam)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas