Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Raih Medali SEA Games Hingga Berlatih di Eropa, Pemain Potensial Persija Tetap Perhatikan Pendidikan

Uchida menilai, pendidikan sangat penting dalam dirinya dan menjadi bekal utamanya setelah tidak lagi menekuni profesi sebagai atlet.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Raih Medali SEA Games Hingga Berlatih di Eropa, Pemain Potensial Persija Tetap Perhatikan Pendidikan
kompas.com
Muhammad Uchida Sudirman 

Di dunia olahraga, karier Uchida bisa dibilang berjalan cemerlang dan tidak bisa di pandang sebelah mata.

Di sepakbola, anak kandung dari mantan atlet karate nasional, Sudirman Kadir Nur itu tercatat pernah memperkuat Timnas Indonesia U-16.

Uchida turut membantu tim The Young Tiger menduduki posisi empat besar kejuaraan Elite Pro Academy (EPA) U-16 tahun 2019.

Selain itu, Uchida dipercaya mewakili tim EPA Persija menjalani pelatihan selama kurang lebih dua bulan di akademi tim Spanyol yakni Deportivo Alaves.

Di akademi tersebut, pria bertinggi badan 182 cm itu mendapatkan berbagai pelatihan modern yang memenuhi standar.

Tak hanya di sepak bola, karier Uchida di cabang olahraga bela diri muay thai berjalan cemerlang dan mampu memberikan prestasi bagus bagi Indonesia.

Uchi bersama rekannya yakni Lorens Walun berhasil menyumbangkan medali perunggu SEA Games 2019 setelah tampil di nomor Wai Kru.

BERITA TERKAIT

Torehan tersebut menjadi bukti kerja keras dan bukti dari perjuangan yang sudah dilakukan Uchida dalam membagi waktu antara latihan dan belajar dengan tekun.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas