Jadwal Liga Inggris Pekan 34, Arsenal vs Leicester, dan Asa Manchester United ke 3 Besar
Berikut jadwal lengkap Liga Inggris pekan 34 yang akan berlangsung tengah pekan ini, persaingan zona Eropa akan panas, Leicester City vs Arsenal.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Berikut jadwal Liga Inggris pekan 34 yang akan berlangsung pada Rabu (8/7/2020).
Baca: Hasil Liga Inggris: Kalah 1-0 dari Southampton, Manchester City Miliki Catatan Buruk di Laga Tandang
Baca: Hasil Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Aston Villa 2-0, Sadio Mane Miliki Torehan Manis
Manchester City baru saja menelan kekalahan 1-0 atas Southampton pada pekan 33 Liga Inggris
Tambahan tiga poin membuat Southampton kini menepati posisi ke-13 dengan koleksi 43 poin dan dipastikan aman dari degradasi musim ini.
Sedangkan Man City dengan kekalahan tersebut belum beranjak dari posisi runner-up dengan koleksi 66 poin.
Kekalahan tersebut membuat posisi The Citizens tak aman.
Terdapat tiga tim tiga tim yang memiliki peluang untuk mengkudeta posisi Man City
Ketiga klub tersebut ialah Leicester City, Chelsea dan Manchester United (MU).
Ketiganya masing-masing berjarak delapan, sembilan, dan 11 poin dengan peringkat kedua.
Dengan lima laga yang masih tersisa, bukan tidak mungkin posisi Manchester City saat ini tengah dalam ancaman nyata.
Liga Inggris pekan 34 bakal menyajikan laga Leicester kontra Arsenal, anak asuh Mikel Arteta dalam performa bagus setelah dua laga terakhir berakhir dengan kemenangan clean sheet .
Arsenal memiliki kenangan bagus kala menjamu Leicester di Emirates Stadium.
Dalam dua pertemuan terakhir, The Gunners julukan Arsenal berhasil meraih poin maksimal serta diwarnai dengan hujan gol.
Pada tahun 2017, Emirates Stadium dibanjiri tujuh gol untuk kemenangan 4-3 Arsenal atas Leicester.
Satu musim berselang Aubameyang dan kolega masih superior dengan kemenangan 3-1.
Pada waktu yang berbeda, Manchester United yang berada di jalur kemenangaan akan menghadapi Aston Villa, tim yang tengah berjuang untuk keluar dari zona merah.