Mantan Pelatih Persija Akan Dimakamkan dengan Prosedur Covid-19
Satia Bagdja akan dimakamkan dengan menerapkan prosedur Covid-19 karena masih menanti hasil tes swab dari rumah sakit yang belum keluar.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Mantan asisten pelatih Persija Jakarta, Satia Bagdja, akan dimakamkan dengan prosedur Covid-19 karena masih menunggu hasil tes swab.
Publik sepak bola Indonesia kembali berduka.
Mantan asisten pelatih Persija Jakarta dan mantan pelatih timnas putri Indonesia, Satia Bagdja, meninggal dunia pada Senin (3/8/2020) pukul 20.45 WIB.
Baca: BREAKING NEWS: Mantan Pelatih Timnas Putri Satia Bagdja Ijatna Meninggal
Sebelumnya, menantu almarhum, Widya, sudah menyampaikan bahwa kondisi mantan pelatih Persiba Balikpapan itu sudah memburuk.
"Info update, kondisi pak Setia memburuk," kata Widya (menantu Satia Bagdja) seperti pesan yang diterima dari grup PSSI Pers ke BolaSport.com, Senin (3/8/2020).
"Tadi dokter memberikan informasi kemungkinan bertahan hanya 20 persen. Karena kinerja semua organ tubuh pak Satia sudah menurun di atas rata-rata," ujar Widya menambahkan.
Dari informasi yang diterima Bolasport.com, pihak keluarga memastikan bila Satia Bagdja akan dimakamkan pada Selasa (4/8/2020) pagi.
Satia Bagdja akan dimakamkan dengan menerapkan prosedur Covid-19 karena masih menanti hasil tes swab dari rumah sakit yang belum keluar.
"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh menyampaikan informasi dari keluarga almarhum Pak Satia bahwa Insya Allah besok pagi bapak akan dimakamkan dengan prosedur Covid-19," ujar pesan yang diterima Bolasport.com dari pihak keluarga.
Satia Bagdja adalah salah satu pelatih kawakan yang telah malang melintang di dunia sepak bola.
Karya terakhirnya adalah menahkodai Persiba Balikpapan ketika mengarungi Liga 2 2019.
Satia Bagja juga pernah menjadi asisten pelatih Rahmad Darmawan saat mengasuh Persija Jakarta dan klub asal Malaysia, T-Team FC yang kini menjadi Trengganu II.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.